
Nonton drama Korea adalah salah satu kegiatan yang sedang digandrungi oleh banyak orang. Tua maupun muda, laki-laki maupun perempuan, remaja maupun orang dewasa, semua bersatu untuk menyaksikan chemistry dan aksi para bintang.
Berkat kemajuan teknologi, berbeda dengan dulu, sekarang ini, para pencinta drakor sudah bisa nonton drama Korea di situs legal yang aman dari virus, bebas iklan, dan pastinya bisa memberikan support ke artis idola serta jajaran tim produksinya.
Ingin segera nonton drama Korea tapi masih bertanya-tanya platform legal mana saja yang dapat dimanfaatkan? Langsung simak artikel ini aja! Akan tetapi, sebelum membaca artikel selengkapnya, pahami poin pembahasan ini terlebih dahulu, ya~
Sebagai catatan, selain mengaktifkan subscription di tujuh platform yang Telkomsel rekomendasikan, untuk bisa menyaksikan drama Korea dengan lancar, pastikan kamu mempunyai kuota internet yang mencukupi dan jaringan yang stabil, ya!
Oleh sebab itu, jangan lupa berlangganan MAXStream. Mulai dari Rp52.000 aja, kamu sudah bisa mendapatkan kuota internet, kuota MAXStream khusus untuk nonton, dan gratis subscription Vidio. Lumayan banget, kan? Makanya, yuk, aktifkan!
Kalau sudah, biar nggak semakin penasaran, mari simak artikel selengkapnya.
Baca Juga: 5 Aplikasi Nonton Drakor Legal Sub Indo, VIU Premium No. 1
7 Platform Legal untuk Nonton Drama Korea
Melalui penjabaran berikut ini, Telkomsel akan memberikan tujuh rekomendasi situs web legal yang bisa kamu pakai untuk menyaksikan drama Korea. Yuk, segera intip pembahasannya!
-
Netflix
Situs web pertama yang masuk ke dalam daftar rekomendasi Telkomsel adalah Netflix. Bisa dibilang, platform nonton film, serial, dan drama ini adalah yang paling populer dan disukai oleh masyarakat.
Berdasarkan informasi yang diperoleh, dengan mengaktifkan subscription yang dibanderol dengan harga Rp54.000–Rp186.000 per bulan, pengguna sudah bisa menyaksikan ratusan bahkan ribuan tayangan yang diinginkan.
Adapun drama Korea yang tersedia di platform satu ini adalah Hellbound, Squid Game, Love Next Door, Lovely Runner, Welcome to Samdal-ri, Startup, Twenty Five-Twenty One, Queen of Tears, Business Proposal, dan lainnya.
-
Disney+ Hotstar
Meskipun platform ini menyandang nama Disney yang berkaitan erat dengan
Marvel dan Pixar, Disney+ Hotstar tetap menyediakan berbagai drama Korea yang bisa kamu saksikan, lho.
Dengan merogoh kocek sebesar Rp65.000–Rp199.000 per bulan, kamu dapat memperoleh akses untuk menonton Moving, Twinkling Watermelon, Snowdrop, Seoul Busters, Soundtrack #1, A Shop for Killers, dan lainnya.
-
Viu
Viu merupakan platform nonton yang lebih berfokus pada tayangan hasil produksi negara-negara di Asia, seperti Indonesia, Korea Selatan, Thailand, dan lain sebagainya.
Nah, kalau kamu tertarik untuk menyaksikan drama Korea, seperti Family by Choice, Taxi Driver, Partner in Justice, Mouse, Happiness, Night Has Come, dan lainnya, silakan berlangganan Viu dengan harga Rp39.000 per bulan, ya!
-
Prime Video
Prime Video adalah platform nonton keluaran Amazon yang lebih berfokus pada tayangan orisinal dan sinema Barat. Akan tetapi, tetap ada beberapa drakor yang bisa kamu saksikan, kok, di Prime Video.
Contoh drama Korea yang dimaksud adalah Tale of The Nine Tails, The K2, 100 Days Prince, Melting Me Softly, Another Miss Oh, dan sebagainya. Fyi, harga berlangganan platform ini start from Rp59.000 per bulan, Guys.
-
WeTV
WeTV sebenarnya lebih banyak menayangkan drama dan survival show asal Tiongkok. Namun, di platform ini tetap ada beragam sinema dari negara lain, termasuk drama Korea.
Dengan membayar biaya berlangganan sebesar Rp15.000 per bulan, kamu sudah bisa nonton drama Korea seru, seperti Reply 1988, Flower of Evil, dan My Mister.
-
iQIYI
Serupa dengan weTV, iQIYI juga platform asal Tiongkok yang menyajikan berbagai konten hiburan, mulai dari anime, drama, film, dan survival show dari negara-negara di Asia.
Adapun drama Korea yang ditayangkan di platform ini mencakup She Would Never Know, So I Married An Anti-Fan, My Roommate is Gumiho, dan Bad and Crazy. Harga berlangganannya mulai dari Rp65.000 per bulan, ya!
-
Vidio
Platform terakhir yang masuk ke dalam daftar rekomendasi Telkomsel adalah Vidio. Sebenarnya, platform satu ini lebih banyak menayangkan acara olahraga, seperti pertandingan badminton atau laga Timnas Indonesia.
Akan tetapi, seiring berjalannya waktu, ada pula series lokal dan drama Korea yang turut ditayangkan di sini. Drama Korea yang dimaksud adalah Dear Hyeri, Connection, dan Bad Memory Eraser.
Sebagai informasi tambahan, biaya subscription yang dipatok oleh Vidio mulai dari Rp44.000 per bulan, ya.
Baca Juga: Nonton Drakor yang Bikin Semangat Belajar
Itu dia tujuh platform nonton drama Korea legal yang bisa kamu jadikan referensi. Semoga bermanfaat, ya! Yuk, segera berlangganan Netflix, Disney+ Hotstar, Viu, Prime Video, dan Vidio supaya bisa segera melihat aksi para aktor dan aktris Korea!