
Untuk kamu yang belum tahu apa itu senam irama, berikut ini beberapa topik pembahasan tentang olahraga tersebut yang bisa kamu baca:
Senam irama ini bisa jadi pilihan kamu untuk berolahraga supaya tetap sehat, nih! Apalagi, kamu bisa gunakan Fita untuk membantu kamu menjaga kesehatanmu.
Senam irama itu seperti apa? Nah, buat tahu tentang senam ini, baca dulu pengertiannya di bawah ini, yuk!
Baca Juga: Mengenal Senam Irama yang Banyak Manfaatnya
Pengertian Senam Irama
Seperti namanya, senam irama adalah senam yang diiringi oleh musik tertentu. Itu sebabnya senam irama atau disebut juga senam ritmik ini masuk cabang senam artistik.
Dalam senam ritmik, ada unsur-unsur yang bisa membedakannya dengan jenis senam lainnya. Cari tahu unsur-unsurnya di bawah ini!
Unsur Senam Irama
Ada 7 (tujuh) unsur dalam senam irama, yaitu:
- Keterampilan
- Keindahan
- Kelenturan
- Keluwesan
- Keseimbangan
- Kekuatan
- Ketepatan irama
Nah, awal mulanya ada senam ini gimana, ya? Cari tahu di pembahasan berikut ini!
Sejarah Senam Irama
Senam ini berawal dari gagasan Jean-Georges Noverre (1727-1810), François Delsarte (1811-1871), dan Rudolf Bode (1881-1970) yang percaya pada pentingnya ekspresi gerak seseorang menggunakan tubuh dengan rangkaian gerak tertentu.
Gagasan ini dikembangkan Peter Henry Ling dalam sistem latihan bernama Swedish system di abad ke-19 dari gerakan bebas yang dipromosikan jadi ‘gymnastik estetis’ yang maksudnya atlet harus mengekspresikan diri, emosi, dan perasaannya dari gerakan tubuh.
Penambahan musik pada latihan senam ini muncul dari ide Catharine Beecher yang merupakan pendiri Western Female Institute.
Pengembangan senam ini pun berlanjut sampai menjadi senam ritmik seperti sekarang ini.
Lalu, buat tahu gerak dasar pada senam ritmik, baca pada poin berikutnya ini!
Baca Juga: Senam Aerobik: Pengertian, Tujuan, Jenis, dan Langkah Dasar
Apa Saja Gerak Dasar Senam Irama?
Ada paling tidak 3 (tiga) jenis gerak dasar pada senam ini yaitu ayunan tangan, langkah kaki, serta irama langkah kaki dan ayunan tangan.
Langkah senam irama sendiri terbagi menjadi beberapa jenis, 6 (enam) diantaranya bisa kamu baca di poin berikutnya.
Apa Saja Jenis Langkah Senam Irama?
Berikut ini jenis-jenis langkah senam irama yang semuanya diawali dengan berdiri tegak dan kedua tangan berada di pinggang:
-
Langkah Biasa (Looppas)
Langkah ini dilakukan dengan melangkahkan kaki kanan mulai dari tumit, telapak, dan ujung jari pada hitungan pertama.
Pada hitungan kedua, kaki kiri melanjutkan dengan cara yang sama dengan kaki kanan dan dilakukan bergantian secara berulang.
-
Langkah Rapat (Bijtrekpas)
Langkahkan kaki kanan ke depan pada hitungan pertama. Pada hitungan kedua, kaki kiri juga melangkah ke depan.
Kaki kiri yang dilangkahkan pun disejajarkan dengan kaki kanan. Gerakan ini dilakukan berulang.
-
Langkah Tiga (Wallpas)
Langkahkan kaki kiri ke depan dengan langkah biasa pada hitungan pertama. Lanjutkan dengan melangkahkan kaki kanan ke depan setengah langkah di hitungan kedua.
Kemudian, kaki kiri dilangkahkan ke depan setengah langkah pada hitungan ketiga. Ulangi terus gerakan ini.
-
Langkah Depan (Galoppas)
Langkahkan kaki kanan ke depan pada hitungan pertama. Lanjutkan dengan kaki kiri ke depan dan diakhiri dengan melangkahkan kaki kanan bersama pada hitungan kedua.
Kedua kaki melangkah bergantian dan berulang.
-
Langkah Keseimbangan (Banlanspas)
Langkahkan kaki kiri ke depan pada hitungan pertama dilanjutkan dengan kaki kanan dilangkahkan ke depan pada hitungan kedua.
Saat posisi tumit kaki kanan terangkat, mundurkan kaki kiri ke belakang dan diikuti posisi kaki kanan merapat.
Ulangi terus gerakan ini.
-
Langkah Ganti (Wisselpas)
Langkahkan kaki kanan ke depan pada hitungan pertama dengan kaki kiri berada di samping tumit kaki kanan.
Pada hitungan kedua, langkahkan lagi kaki kanan ke depan dengan memindahkan berat badan ke kaki kiri.
Pada hitungan ketiga, langkahkan kaki kiri ke depan dengan kaki kanan di samping tumit kaki kiri.
Terus, manfaat melakukan senam ini apa aja, ya? Baca di bawah!
Manfaat Senam Irama
Inilah beberapa manfaat dari melakukan senam irama:
- Menambah kekuatan otot tubuh
- Melatih keseimbangan
- Menyehatkan mental
- Melatih konsentrasi
- Meningkatkan kepercayaan diri
- Mengoptimalkan fungsi otak
- Meningkatkan fleksibilitas tubuh
Itulah berbagai informasi tentang senam irama dari pengertian, unsur, sejarah, gerak dasar, jenis langkah, sampai manfaatnya.
Yuk, rutin berolahraga ditemani aplikasi Fita dan Paket Sehat Telkomsel! Paket ini bisa kamu temukan dengan mudah di aplikasi MyTelkomsel, lho!
Ada juga program Stamp Berhadiah dalam aplikasinya yang bisa kamu ikuti tiap hari untuk mendapatkan kuota internet gratis hingga voucher diskon untuk belanja.
Semoga bermanfaat!