
Buat kamu yang lagi cari cara cek tagihan IndiHome, berikut ini 8 (delapan) cara yang bisa kamu lakukan:
Psst, kamu bisa beli paket bundling Halo IndiHome sebagai pengguna baru kartu Halo, lho! Yuk, coba!
Nah, jadi cek tagihan IndiHome di mana? Untuk cek tagihan IndiHome, kamu bisa simak penjelasan beberapa cara cek tagihan IndiHome di bawah ini!
Baca Juga: 6 Keunggulan Paket IndiHome, Ketahui Sebelum Berlangganan
8 Cara Cek Tagihan IndiHome
Berikut ini 8 (delapan) cara cek tagihan IndiHome:
-
Cek Tagihan melalui Aplikasi myIndiHome
Cara cek tagihan IndiHome yang paling mudah yaitu melalui aplikasi myIndiHome.
Setelah mengunduh aplikasi, lakukan langkah-langkah berikut:
- Buka aplikasi myIndiHome.
- Login ke akun kamu.
- Pilih menu ‘Tagihan’.
-
Cek Tagihan melalui Website IndiHome
Kamu juga bisa cek tagihan IndiHome melalui website IndiHome dengan cara:
- Buka website resmi IndiHome.
- Klik ‘Masuk ke myIndiHome’.
- Login ke akun kamu.
- Klik ‘Selanjutnya’.
- Klik ‘Tagihan’.
-
Cek Tagihan melalui E-Commerce
Cek juga tagihan kamu melalui e-commerce dengan cara:
- Buka aplikasi e-commerce.
- Cari menu ‘Tagihan & Top-Up’.
- Pilih opsi ‘Internet dan TV Kabel’.
- Ketuk menu ‘IndiHome’.
- Masukkan nomor pelanggan IndiHome kamu pada kolom yang tersedia.
-
Cek Tagihan melalui Media Sosial
Psst, kamu juga bisa cek melalui media sosial dengan mengikut langkah-langkah ini:
- Buka aplikasi X.
- Cari akun @IndiHomeCare.
- Kirim DM ke akun tersebut dengan format Nomor Layanan, Nama Pemilik, dan Nomor Handphone.
- Di bawah data tersebut, tulis maksud kamu untuk cek tagihan.
-
Cek Tagihan melalui Mobile Banking
Cek juga tagihan kamu melalui Mobile Banking:
- Buka aplikasi mobile banking yang kamu pakai.
- Login ke akun kamu.
- Pilih opsi ‘Bayar’.
- Pilih ‘Internet’.
- Pilih ‘Telkom/IndiHome’.
- Isi nomor pelanggan dan tunggu rincian tagihan.
-
Cek Tagihan melalui Telepon
Untuk cek tagihan melalui telepon, ikuti cara ini:
- Buka menu telepon.
- Ketik kode area lalu tekan nomor call center IndiHome di nomor 147.
- Ikuti petunjuk yang ada.
- Pilih informasi tagihan.
-
Cek Tagihan melalui Email
Kamu juga bisa cek tagihan IndiHome melalui email.
Buka email kamu, lalu cari email dari IndiHome dengan subjek "Tagihan IndiHome". Email tersebut akan berisi informasi tagihan IndiHome kamu.
Cara lainnya dengan email yaitu kirim email ke customercare@telkom.co.id dan tulis ‘Cek Tagihan IndiHome’ sebagai subject email.
Isi nomor pelanggan dan tulis maksud mengirim email tersebut. Lalu, klik ‘Kirim’.
-
Cek Tagihan melalui GraPARI
Cara kedelapan yaitu kamu bisa kunjungi GraPARI terdekat dan sampaikan tujuanmu untuk cek tagihan.
Itulah delapan cara untuk cek tagihan IndiHome. Lalu, bayarnya bisa pakai aplikasi apa saja, ya? Cari tahu di bawah ini!
Bayar IndiHome Pakai Aplikasi Apa?
Kamu bisa membayar tagihan IndiHome menggunakan berbagai aplikasi, termasuk:
-
Aplikasi myIndiHome
Pertama, kamu bisa gunakan aplikasi myIndiHome:
- Buka aplikasi myIndiHome.
- Login ke akun kamu.
- Pilih menu ‘Tagihan’.
- Klik ‘Bayar’.
- Pilih metode pembayaran.
- Ikuti instruksi untuk menyelesaikan pembayaran.
-
Aplikasi E-commerce
Lakukan cara ini untuk bayar tagihan dengan aplikasi e-commerce:
- Buka aplikasi e-commerce.
- Cari menu pembayaran Telkom.
- Pilih opsi ‘Internet’ atau ‘IndiHome’.
- Isi nomor pelanggan.
- Klik ‘Cek Tagihan’ atau ‘Lihat Tagihan’.
- Klik ‘Lanjut’.
- Pilih metode pembayaran.
- Ikuti instruksi untuk menyelesaikan pembayaran.
-
Aplikasi Dompet Digital
Cara ketiga yaitu dengan aplikasi dompet digital:
- Buka aplikasi dompet digital.
- Pilih opsi ‘Internet dan TV Kabel’.
- Pilih ‘IndiHome’.
- Masukkan nomor pelanggan IndiHome kamu.
- Pilih metode pembayaran.
- Ikuti instruksi untuk menyelesaikan pembayaran.
-
Aplikasi LinkAja
Kamu juga bisa menggunakan aplikasi LinkAja dengan cara:
- Login ke akun kamu.
- Pada menu yang ada, pilih ‘Lainnya’.
- Pilih ‘Beli/Bayar tagihan’.
- Pilih ‘Telepon/Internet’.
- Masukkan nomor pelanggan.
- Klik ‘Lanjutkan’.
- Cek notifikasi yang dikirim ke email kamu atau via SMS.
Terus, bagaimana cara cek tagihan apakah sudah berhasil dibayar atau belum? Baca pembahasan berikut ini!
Cara Mengecek Apakah Sudah Bayar IndiHome?
Untuk cek apakah sudah berhasil bayar IndiHome, kamu bisa cek tagihannya. Jika tagihan sudah lunas, maka status tagihan akan tertulis "Lunas".
Kamu bisa cek melalui aplikasi myIndiHome atau website IndiHome. Jika status tagihan sudah lunas, maka akan muncul tulisan "Pembayaran Berhasil".
-
Aplikasi myIndiHome
Inilah cara cek dari aplikasi myIndiHome:
- Buka aplikasinya.
- Login.
- Pilih menu ‘Tagihan’.
- Jika status tagihan sudah lunas, akan muncul tulisan "Lunas".
-
Website myIndiHome
Untuk cek via website, ini caranya:
- Buka website IndiHome.
- Pilih ‘Masuk ke MyIndiHome’.
- Login.
- Pilih menu ‘Cek Tagihan’.
- Jika status tagihan sudah lunas, akan muncul tulisan "Pembayaran Berhasil".
Baca Juga: 6 Kelebihan IndiHome Paket Gamer, Main Game Online Tanpa Nge-lag
Nah, ada pertanyaan populer yang ditanyakan banyak orang yaitu “Berapa tagihan IndiHome 50 Mbps?”
Harga tagihan untuk IndiHome 50 Mbps bermacam-macam karena tergantung pada paket yang kamu pilih.
Itulah cara cek tagihan dan cara bayar tagihan IndiHome.
Jangan lupa cek penawaran paket bundling Halo IndiHome untuk pengguna baru Telkomsel Halo, ya!
Untuk beli berbagai paket internet, kamu bisa beli dari aplikasi MyTelkomsel, lho! Terus, ada program Stamp Berhadiah yang bisa kamu ikuti untuk mendapatkan berbagai hadiah.
Semoga bermanfaat!
Baca Juga: Kenal Lebih Dekat Sama Telkomsel Halo, Yuk!