
Beberapa waktu lalu, Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia mengeluarkan pengumuman perihal penghentian sinyal untuk TV analog. Nah, penghentian ini membuat masyarakat mulai beralih ke TV digital.
Sejak dulu, TV digital memang sudah banyak digunakan dan tersedia dalam berbagai merek, ukuran, kualitas, dan harga. Akan tetapi, sebelum melakukan pembelian, kamu perlu mengetahui ciri-ciri dan perbedaannya dengan TV analog.
Nah, pas banget, nih, Guys~ Melalui artikel yang dirangkum dalam poin-poin berikut, Telkomsel akan memaparkan perbedaan TV analog dan TV digital yang bisa kamu cermati.
Anyway, kalau kamu mempunyai TV digital yang sudah dilengkapi dengan sistem operasi Android, kamu bisa menyaksikan berbagai tayangan yang ada di internet dengan bantuan Telkomsel Orbit.
Sebagai catatan, Telkomsel Orbit merupakan layanan internet rumah berbentuk modem WiFi. Modem Telkomsel Orbit terdiri atas tiga jenis dengan spesifikasi berbeda yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Jaringannya dijamin mantap!
Anyway, tanpa berlama-lama lagi, mari kita simak informasi selengkapnya!
Baca Juga: 5 Alasan Siaran TV Digital Lebih Baik Daripada TV Analog
7 Perbedaan TV Digital dan TV Analog
Secara garis besar, TV digital adalah televisi yang memanfaatkan sinyal digital dan sistem kompresi untuk memperlihatkan tayangan audio visual, sedangkan TV analog merupakan televisi yang masih memanfaatkan gelombang sinyal dari antena.
Selain berbeda definisi, berikut daftar perbedaan TV analog dan digital.
-
Ukuran Fisik
Salah satu pembeda TV analog dan digital yang paling mencolok adalah ukuran fisiknya. Pada umumnya, TV analog berukuran besar dan masih menggunakan tabung sinar katoda.
Sementara itu, TV digital sudah menggunakan layar panel datar yang ketipisannya bisa disesuaikan dengan keinginan pengguna. Dengan demikian, TV jenis ini tidak memakan banyak tempat dan lebih aesthetic.
-
Kualitas Gambar
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, TV analog masih mengandalkan sinyal antena yang diatur secara manual. Oleh sebab itu, wajar saja jika kualitas gambarnya tidak terlalu jelas dan masih sering buram.
Hal tersebut tentunya tidak berlaku pada TV digital yang resolusi gambarnya sudah mencapai 480p sampai Full HD 1080p. Ibaratnya, mau ada hujan badai sekalipun, kualitas gambar yang disajikan akan tetap jernih.
-
Harga yang Ditawarkan
Ketika TV analog masih marak digunakan, harga yang ditawarkan cenderung lebih terjangkau jika dibandingkan dengan TV digital. Hanya saja, pada waktu itu, kamu tetap perlu membeli antena, baik dalam maupun luar, yang bagus.
Nah, harga TV digital sendiri tersedia dalam berbagai pilihan. Semuanya tergantung pada merek, ukuran, dan fitur yang ditawarkan. Kira-kira, harga TV jenis ini mulai dari angka Rp1.500.000 sampai puluhan juta rupiah.
-
Sinyal
Perbedaan berikutnya yang akan Telkomsel bahas adalah penerimaan sinyal. TV analog hanya mampu menangkap sinyal antena UHF yang masih berbentuk analog sehingga hasilnya rentan tidak jernih.
Akan tetapi, TV digital sudah mampu mengolah dan memproses secara mandiri sinyal yang ditangkap sehingga hasil yang diperoleh pun mempunyai resolusi yang lebih tinggi.
Baca Juga: Serba-serbi STB TV Digital, Wajib Segera Pasang di Rumah
-
Pemancar TV
TV analog masih sangat bergantung pada jarak stasiun pemancar televisi. Oleh sebab itu, semakin jauh jarak TV pengguna dengan stasiun pemancarnya, semakin sulit juga TV menangkap sinyal yang dipancarkan.
Hal tersebut tidak berlaku bagi TV digital. Selama tidak ada kendala teknis yang asalnya dari internal TV itu sendiri, pengguna tetap dapat menyaksikan tayangan dengan kualitas tinggi.
-
Fitur yang Tersedia
Dengan TV analog, kamu hanya bisa menonton tayangan yang tersedia di channel lokal.
Sementara itu, dengan TV digital, kamu bisa menikmati beragam fitur yang ditawarkan, termasuk menonton YouTube, browsing di internet, mendengarkan lagu, atau melihat kembali tayangan yang sudah lewat.
-
Besaran Daya
Perihal besaran daya, tentu saja daya yang dibutuhkan oleh TV analog jauh lebih kecil dari TV digital. Akan tetapi, besaran daya yang dikeluarkan terbilang worth untuk kualitas yang dihasilkan.
Baca Juga: 6 Aplikasi Nonton TV Online Pakai Kuota MaxStream Telkomsel
Itu dia informasi mengenai bedanya TV analog dan digital yang perlu kamu ketahui. Jangan lupa pastikan kuotamu selalu cukup dengan mengaktifkan Paket Harian dari Telkomsel, ya! Biar anti-ribet, berlangganan lewat MyTelkomsel aja~