10 Macam Angle Fotografi, Ada yang Bikin Keliatan Tinggi!

angle fotografi

Untuk mendapatkan hasil foto yang memuaskan, selain menggunakan kamera (baik yang profesional maupun kamera ponsel) dan memanfaatkan efek, kamu juga perlu mengetahui angle fotografi yang tepat.

 

Soalnya, tak hanya sekadar keren dan memukau, dengan angle fotografi yang pas, kamu bisa memberikan kesan tambahan yang mendalam terhadap momen yang kamu abadikan.

 

Penasaran dengan ragam angle fotografi, terutama yang bikin kamu terlihat lebih tinggi? Langsung cermati pembahasan yang ada di artikel ini aja! Namun, pahami poin-poin pembahasannya terlebih dahulu, yuk!

 

  1. High Angle

  2. Low Angle

  3. Bird Eye

  4. Frog Eye

  5. Eye Level

  6. One Shot

  7. Two Shot

  8. Long Shot

  9. Medium Shot

  10. Medium Long Shot

 

Sebagai informasi tambahan, selain mengandalkan artikel ini, untuk mempelajari aneka angle fotografi, kamu dapat menyaksikan film, serial, dan dokumenter yang tersedia di berbagai streaming site, seperti Netflix.

 

Beberapa rekomendasi film yang dimaksud adalah Tales by Light, Terra, Our Planet - Behind the Scenes, Dying to Tell, Hondros, Night on Earth, The Photographer of Mauthausen, dan masih banyak lagi. 

 

Anyway, tanpa berlama-lama lagi, yuk, langsung simak penjelasan selengkapnya~

 

Baca Juga: 6 Aplikasi Edit Foto Online Gratis di PC Tidak Perlu Download

 

10 Macam Angle Fotografi untuk Membuat Foto Terlihat Lebih Keren

Melalui penjabaran berikut ini, Telkomsel akan memaparkan penjelasan tentang sepuluh angle fotografi yang dapat membuat hasil jepretanmu makin keren. Supaya gak makin penasaran, segera cermati pembahasan berikut ini, ya!

 

  1. High Angle

    High Angle

     

    Angle fotografi pertama yang akan Telkomsel jelaskan adalah high angle. Sudut pandang ini diambil dari posisi yang lebih tinggi dari objek dan mampu memberikan kesan lebih kecil serta lebih dramatis. 


     

  2. Low Angle

    Low Angle

     

    Low angle bisa kamu manfaatkan untuk mendapatkan efek jenjang atau tinggi. Sudut pandang ini menggunakan fokus bagian bawah objek sehingga memberikan kesan lebih besar, lebih kuat, dan lebih detail.

     

  3. Bird Eye

    Bird Eye

     

    Angle satu ini memosisikan fotografer sebagai burung yang melihat hamparan pemandangan di hadapannya dengan posisi tinggi dan menyeluruh. Oleh sebab itu, bird eye angle umumnya tidak berfokus pada satu objek saja.

     

    Untuk menerapkan sudut pandang ini, kamu harus berada di posisi yang jauh lebih tinggi dari objek yang hendak kamu ambil. Selain itu, kamu juga tidak boleh berada terlalu dekat dengan objek.

     

    Makanya, sudut pandang bird eye biasanya digunakan untuk mengabadikan suasana perkotaan, alam bebas yang memukau, atau foto kerumunan orang ketika suatu perayaan tengah berlangsung. 

     

  4. Frog Eye

    Frog Eye

     

    Posisi sudut pandang keempat yang akan Telkomsel bahas adalah frog eye. Sesuai dengan namanya, sudut pandang frog eye mengadaptasi cara katak melihat objek yang ada di depannya.

     

    Dengan demikian, angle ini memberikan kesan bahwa objek terlihat lebih besar jika dibandingkan dengan apa pun yang ada di sekitarnya. Untuk menerapkan sudut pengambilan gambar ini, kamu perlu sedikit effort.

     

    Soalnya, kamu harus meletakkan posisi tepat di atas tanah supaya kamera dapat membidik objek dengan posisi horizontal. Kadang, kamu harus mengambil foto dengan posisi tiduran supaya hasilnya lebih ciamik.

     

  5. Eye Level

    Eye Level

     

    Eye level merupakan angle fotografi yang paling dasar. Fotografer yang mengabadikan objek dengan sudut pandang ini sengaja menyejajarkan pandangan kamera dengan pandangan mata objek.

     

    Dengan demikian, kalau kamu hendak menerapkan angle eye level, kamu dapat memulainya dengan memosisikan objek di bagian tengah lalu menempatkan kamera di posisi yang setara dengan mata objek. 

     

Baca Juga: Ini Dia Cara Mengedit Foto Anti Gagal

  1. One Shot

    One Shot

     

    One shot merupakan teknik pengambilan gambar yang memang hanya berfokus pada satu objek saja. Jadi, meskipun objek foto mempunyai surrounding yang beragam, fokusnya tetap terpusat pada objek tersebut. 

     

  2. Two Shot

    Two Shot

     

    Sesuai namanya, teknik pengambilan gambar two shot tentunya melibatkan dua objek yang diabadikan dalam satu frame. Kedua model bisa berpose apa saja, mulai dari bercakap-cakap, berpelukan, sampai tertawa candid.

     

  3. Long Shot

    Long Shot

     

    Long shot merupakan teknik pengambilan gambar yang merangkum seluruh eksistensi objek ke dalam frame. Tak hanya objeknya, suasana dan pemandangan yang ada juga terpampang nyata dengan teknik ini.

     

  4. Medium Shot

    Medium Shot

     

    Angle medium shot mengajak orang untuk berfokus pada beberapa titik tertentu yang memang ingin di-highlight oleh fotografer. Dengan begitu, untuk memanfaatkan teknik ini, si objek harus berada tepat di area tengah kamera.

     

    Setelah itu, jika yang kamu foto adalah manusia, kamu harus memastikan bahwa kamera hanya menangkap bagian kepala sampai bagian pinggang saja supaya fotonya lebih fokus dan terarah.

     

  5. Medium Long Shot

    Medium Long Shot

     

    Angle fotografi terakhir yang akan Telkomsel jelaskan adalah medium long shot. Teknik pengambilan gambar satu ini hanya berfokus pada beberapa bagian objek saja.

     

    Misalnya, jika kamu ingin mengabadikan figur manusia dengan teknik medium long shot, kamu hanya perlu mengambil bagian kepala sampai lutut atau bagian kepala sampai perut saja alias tidak semua bagiannya.

     

Baca Juga: 5 Kesalahan Besar Travel Photography, Fotografer Harus Tahu!

 

Itu dia penjelasan tentang jenis angle fotografi yang bisa membuat fotomu terlihat lebih keren. Kalau kamu ingin mempelajari teknik foto secara lebih mendalam, kamu dapat menyaksikan berbagai video yang ada di kanal YouTube. 


Supaya kamu bisa belajar tanpa terganggu masalah kuota yang tiba-tiba habis atau sinyal yang suka menghilang tanpa aba-aba, jangan lupa berlangganan Kuota Ketengan dari Telkomsel, ya~

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim