
Sepanjang tahun 2024 ini, film Indonesia bisa dibilang sangat berjaya di bioskop. Pada bulan September lalu, penonton film Indonesia menembus 60 juta penonton. Hal ini menunjukkan bahwa penonton antusias untuk menongon film Indonesia terbaru.
Berbeda dengan beberapa tahun lalu, tahun ini film Indonesia terasa lebih perkasa dalam box office lokal melawan film-film impor asal luar negeri. Satu film bahkan ada yang berhasil mengumpulkan lebih dari 9,1 juta penonton yaitu Agak Laen.
Stigma bahwa film luar negeri lebih ditonton daripada film lokal agaknya sirna di tahun 2024 ini. Mau tahu film Indonesia terbaru apa saja yang masuk dalam kategori ‘wajib nonton yang rilis selama tahun 2024?
Berikut adalah rekomendasi dari Telkomsel untuk kamu:
Baca juga: 6 Tontonan Horor yang Wajib Ditonton di Aplikasi MAXStream
Jaman sekarang, kamu gak harus ke bioskop untuk bisa nonton film Indonesia terbaru. Gak perlu juga nunggu malem tahun baru atau lebaran buat nonton filmnya di TV. Cukup berlangganan Netflix, dengan tarif mulai dari 50 ribuan aja.
Nah, mari kita simak sinopsis 10 film Indonesia terbaru yang harus kamu tonton!
10 Film Indonesia Terbaru 2024
Dari drama keluarga sampai horor, inilah 10 (sepuluh) film Indonesia terbaru di tahun 2024 yang wajib kamu tonton. Simak ulasannya satu per satu di bawah ini.
-
Bila Esok Ibu Telah Tiada
Christine Hakim berperan sebagai seorang ibu yang membesarkan 4 orang anak. Perannya dalam kehidupan anak-anaknya sangat penting, walau ke-empat anaknya telah memiliki kehidupannya masing-masing.
Bencana terjadi, sang ibu pergi untuk selamanya. Kini mereka harus beradaptasi melanjutkan kehidupan mereka yang berubah selepas kepergian sang ibunda. Bila Esok Ibu Telah Tiada telah mendapat 2 juta penonton.
Pemain:
-
Christine Hakim
-
Adinia Wirasti
-
Fedi Nuril
-
Amanda Manopo
-
Yasmin Napper
-
Slamet Rahardjo
-
-
Home Sweet Loan
Kaluna bermimpi untuk memiliki rumah sendiri. Masalah terjadi karena ia hanya seorang pegawai kantoran yang tabungan dan gajinya masih jauh dari harga rumah di sekitaran Jakarta yang semakin melambung tinggi.
Sesuatu masalah yang dihadapi oleh mayoritas masyarakat kelas menengah di Kota Metropolitan. Home Sweet Loan sukses mendapat 1,7 juta penonton dalam masa penayangannya.
Pemain:
-
Yunita Siregar
-
Fita Anggriani
-
Derby Romero
-
Ariyo Wahab
-
Wafda Saifan
-
-
Kuasa Gelap
Kuasa Gelap adalah film horor lokal yang unik. Fokus ceritanya mengarah kepada seorang pendeta yang krisis identitas akibat kematian ibu dan adiknya. Sebuah tugas akhir membawanya menghadapi tantangan dan kengerian terbesar dalam hidupnya.
Jika film horor lokal biasa memakai tema agama Islam, Kuasa Gelap adalah film yang mengambil tema ekorsisme dari agama Katolik. Keunikan ini membawa Kuasa Gelap sukses meraih lebih dari 1 juta penonton pada masa tayangnya.
Pemain:
-
Jerome Kurnia
-
Lukman Sardi
-
Astrid Tiar
-
Ciarachel Freya JKT48
-
Delia Husein
-
-
Laura
Film ini menceritakan kehidupan selebgram, Laura Anna Edelinyi yang sangat inspiratif. Filmnya berfokus pada kehidupan Laura selepas mengalami kecelakaan bersama kekasihnya.
Kuatnya tekad Laura untuk bertahan hidup menjadi fokus utama cerita ini. Walau terasa seperti film biopik, namun beberapa tokoh dalam film ini dibedakan dengan versi nyatanya.
Pemain:
-
Amanda Rawless
-
Kevin Ardilova
-
Carissa Perusset
-
Maya Hasan
-
Willem Bivers
-
-
Seni Memahami Kekasih
Seni Memahami Kekasih adalah film yang menggambarkan sebuah hubungan dengan sangat natural. Awalnya, setiap hubungan dimulai dengan sesuatu yang manis, sampai akhirnya bisa berakhir menjadi kisah yang tragis.
Dengan segala haru birunya, apakah pasangan Agus dan Kalis bisa mempertahankan kisah cintanya?
Pemain:
-
Feby Rastanty
-
Elang El Gibran
-
Devina Aureel
-
Sisca Saras
-
Baca juga: Spoiler JUNG KOOK: I AM STILL, Makin Kagum Sama Si Maknae!
-
Catatan Harian Menantu Sinting
Ariel Tatum dan Raditya Dika berperan sebagai sepasang yang harus tinggal di rumah orang tua. Dinamika dan konflik muncul ketika sang mertua gak memperbolehkan kedua pasangan ini pidah sebelum dikaruniai anak laki-laki.
Film drama komedi ini sukses mendatangkan lebih dari 700 ribu penonton semasa penayangannya di bioskop:
Pemain:
-
Raditya Dika
-
Ariel Tatum
-
Lina Marpaung
-
Robby Purba
-
Raline Shah
-
-
Jurnal Risa by Risa Sarasvati
Berbeda dari film adaptasi karya Risa Sarasvati lainnya, Jurnal Risa by Risa Sarasvati dikemas dengan format found footage yang mirip seperti konten-konten mereka di YouTube.
Kita serasa menonton konten Risa, namun dengan kengerian yang 100% lebih seram. Film ini kini bisa kamu saksikan langsung di Netflix.
Pemain:
-
Risa Saraswati
-
Ranggana Purwana
-
Indy Ratna Pratiwi
-
Riana Rizki
-
Abimanyu Bakti
-
-
Sekawan Limo
Sekawan Limo adalah film karya dari komika sekaligus sutradara, Bayu Skak. Jika biasanya Bayu dikenal sebagai artis komedi, di film ini ia mencoba menyajikan film bertema horor, walau masih tetap dibalut unsur komedi.
Formula ini membawa hasil memuaskan karena Sekawan Limo berhasil mendapat 2,5 juta penonton dalam 40 hari penayangannya.
Pemain:
-
Bayu Skak
-
Nadya Arina
-
Firza Valaza
-
Benedictus Siregar
-
-
Bolehkah Sekali Saja Aku Menangis
Film ini berfokus menceritakan kisah seorang yang menerima kekerasan verbal dan konflik keluarga yang berkelanjutan, hingga ia merasa beban hidup yang diemban terlalu berat untuk dipukul seorang diri.
Film drama ini telah sukses membawa 1 juta penonton dalam masa penayangannya.
Pemain:
-
Prilly Latuconsina
-
Pradika Wicaksono
-
Surya Saputra
-
Dominque Sanda
-
Widi Mulia
-
-
Kaka Boss
Seorang pengusaha sukses yang akrab dengan dunia kriminal ingin membanggakan putrinya yang resah saat ditanya apa pekerjaan ayahnya. Dengan cara gak biasa, dia mau banting stir sebagai seorang penyanyi.
Sinopsisnya terdengar aneh dan lucu banget. Walau gitu, Kaka Boss sarat akan drama dan juga aksi-aksi seru.
Pemain:
-
Godfred Orindeod
-
Glory Hillary
-
Mamat Alkatiri
-
Ernest Prakasa
-
Abdur Arsyad
-
Baca juga: YOLO: Berdamai dengan Diri Sendiri Lewat Tinju
Kabar gembira, kalo kamu belum sempet nonton film-film terbaru Indonesia di atas selama masa penayangannya di bioskop, kamu bisa nonton beberapa filmnya langsung di Netflix. Hanya dengan 54 ribu aja per bulan!