Review Redmi Note 12 Pro, Masih Worth It Kah di Tahun 2024?

redmi note 12 pro

Redmi Note 12 Pro menjadi salah satu pilihan menarik di pasar smartphone menengah. Meskipun sudah beberapa waktu sejak peluncurannya, banyak orang yang masih penasaran, apakah smartphone ini tetap bisa bersaing di tahun 2024? 

 

Redmi Note 12 Pro hadir dengan fitur unggulan seperti layar jernih dan performa yang oke. Tapi, dengan munculnya pilihan baru dengan teknologi lebih canggih, apakah smartphone ini masih worth it untuk dibeli di tahun 2024 ini? 

 

Di artikel ini, Telkomsel akan review lebih dalam tentang spesifikasi dan fitur yang dimiliki oleh Redmi Note 12 Pro. Mulai dari performa, kamera, hingga daya tahan baterainya, semua akan dibahas secara lengkap! 

 

  1. Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 

  2. Harga Redmi Note 12 Pro 

  3. Apakah Redmi Note 12 Pro Masih Worth It di 2024? 

 

Sebelum bahas lebih lanjut, kalau kamu lagi cari paket dengan kuota besar, cobain pakai Paket Combo SAKTI dari Telkomsel. Dengan paket ini, layanan internet, telepon, sampai SMS-an jadi lebih puas dengan kuota banyak! 

 

Pastinya makin penasaran dong sama smartphone Redmi Note 12 Pro? Yuk langsung aja kita simak spesifikasi, harga, sampai ulasan lengkap apakah smartphone ini masih layak kamu beli di tahun 2024~ 

 

Baca Juga: Redmi Note 13 Pro: HP Spek Gokil Bisa Buat Semua Kebutuhanmu 

 

Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 

Mau tau spesifikasi Redmi Note 12 Pro? Yuk langsung aja simak di bawah ini ya! 

Spesifikasi Umum

Dengan dimensi 163 x 76 x 8 mm dan berat 187 gram, Redmi Note 12 Pro memiliki desain yang elegan dengan bagian depan dan belakang terbuat dari kaca (Gorilla Glass 5), serta bingkai plastik. 

 

Smartphone dilengkapi dengan fitur tahan debu dan percikan air (IP53) dan menggunakan sistem dua SIM Nano (dual stand-by).

 

Layar

Redmi Note 12 Pro hadir dengan layar AMOLED 6,67 inci yang mendukung 1 miliar warna dan refresh rate 120Hz, memberikan tampilan yang sangat halus dan responsif. 

 

Layar ini juga mendukung Dolby Vision dan HDR10+, menjadikannya ideal untuk menonton konten berkualitas tinggi. 

 

Resolusi layar 1080 x 2400 piksel dengan kepadatan 395 ppi memastikan tampilan gambar yang tajam dan jelas. Selain itu, layar dilindungi dengan Corning Gorilla Glass 5 untuk ketahanan yang lebih baik terhadap goresan.

 

Performa dan Sistem Operasi

Ditenagai oleh chipset Mediatek Dimensity 1080 (6 nm), smartphone ini memiliki CPU octa-core yang terdiri dari dua inti Cortex-A78 dengan kecepatan 2,6 GHz dan enam inti Cortex-A55 dengan kecepatan 2,0 GHz. 

 

Untuk urusan grafis, Redmi Note 12 Pro mengandalkan GPU Mali-G68 MC4. Sistem operasinya menggunakan Android 12 dengan MIUI 13, memberikan pengalaman pengguna yang intuitif dan fitur-fitur terbaru.

 

Kamera

Pada bagian belakang, Redmi Note 12 Pro dilengkapi dengan tiga kamera utama yaitu kamera utama 50 MP dengan aperture f/1.9, kamera ultra wide 8 MP dengan sudut pandang 120°, dan kamera makro 2 MP. 

 

Kamera utamanya mampu merekam video 4K pada 30fps dan video 1080p pada berbagai frame rate. Sementara itu, kamera selfie 16 MP di bagian depan juga mendukung perekaman video 1080p. 

 

Audio dan Konektivitas

Dilengkapi dengan speaker stereo, Redmi Note 12 Pro mampu menghasilkan kualitas suara yang baik. Smartphone ini juga masih memiliki jack audio 3,5mm dan mendukung audio Hi-Res 24-bit/192kHz untuk pengalaman mendengarkan musik yang lebih baik. 

 

Dari segi konektivitas, ponsel ini mendukung Wi-Fi 6, Bluetooth 5.2, dan NFC (tergantung wilayah), serta memiliki port USB Type-C 2.0 yang mendukung OTG.

 

Baterai dan Pengisian Daya

Redmi Note 12 Pro dibekali dengan baterai berkapasitas 5000 mAh yang tidak dapat dilepas. Pengisian daya cepat 67W memungkinkan pengisian 50% dalam waktu 15 menit dan 100% dalam waktu 46 menit. 

 

Smartphone ini juga memiliki daya tahan baterai yang sangat baik, dengan skor aktif penggunaan mencapai lebih dari 12 jam.

 

Baca Juga: Intip Spesifikasi & Harga Redmi 12, Layak Dibeli di 2024? 

Harga dan Warna

Redmi Note 12 Pro tersedia dalam empat pilihan warna: Frosted Blue, Onyx Black, Polar White, dan Stardust Purple. 

 

Kinerja dan Uji Coba

Redmi Note 12 Pro  menunjukkan performa yang sangat baik dalam uji benchmark dengan skor AnTuTu 490.526, GeekBench 2209 (v5.1), dan GFXBench 22fps memastikan kinerja yang cepat dan mulus untuk berbagai kebutuhan. 

 

Dengan daya tahan baterai yang mencapai 97 jam pada penggunaan normal, smartphone ini cocok untuk mereka yang membutuhkan perangkat yang andal sepanjang hari.

 

Harga Redmi Note 12 Pro 

Redmi Note 12 Pro dengan RAM 8GB dan ROM 256GB hadir dengan harga Rp2.949.000, memberikan kombinasi performa tinggi dan kapasitas penyimpanan besar yang ideal untuk kebutuhan sehari-hari dengan harga cukup murah. 

 

Apakah Redmi Note 12 Pro Masih Worth It di 2024? 

Kalau lagi nyari smartphone yang pas buat kebutuhan sehari-hari di tahun 2024, Redmi Note 12 Pro masih jadi pilihan yang worth it banget untuk dibawa pulang. 

 

Dengan performa yang tetap kencang dan fitur lengkap, Redmi Note 12 Pro masih cocok banget untuk kamu pakai di tahun 2024 ini. 

 

Baca Juga: Redmi 13c: Harga, Spesifikasi & Fitur 

 

Itu dia serba-serbi Redmi Note 12 Pro. Tertarik beli? Jangan lupa, saat beli smartphone-nya, lengkapi dengan paket dari Telkomsel agar jaringan tetap aman dan lancar. Yuk cek pilihan kuotanya sekarang di aplikasi MyTelkomsel

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim