
Kehadiran hama di rumah memang terasa mengganggu dan meningkatkan risiko kontaminasi penyakit, termasuk kecoa. Selain meresahkan karena bau dan bisa terbang, kecoa kerap menjadi media pembawa penyakit menular. Itulah sebabnya kamu harus peka mengidentifikasi kehadirannya sekaligus memahami cara mengusir kecoa dari rumah yang mudah dipraktikkan.
Duh, jangan sampai kawanan kecoa yang jorok dan menyebalkan merajalela di rumah. Kenali penyebab kedatangannya dan lakukan cara mengusir kecoa paling ampuh supaya rumah selalu bersih dan sehat.
Penyebab Kecoa Sering Muncul di Rumah
Sebelum mempraktikkan cara mengusir kecoa dari rumah, alangkah lebih baik jika kamu mengetahui penyebab kedatangan kecoa berikut ini:
- Persediaan atau sisa makanan yang diletakkan secara sembarangan. Hal ini membuat kecoa terpancing untuk datang dan membuat koloni baru karena menganggap rumahnmu sebagai habitat ideal.
- Kondisi tempat sampah yang lembap dan tertutup rapat juga menjadi salah satu habitat yang sangat disukai kecoa.
- Saluran air yang lembap, terbuka, dan kotor membuat kecoa mudah masuk dari luar rumah kemudian bersarang hingga jumlahnya berlipat ganda.
- Sudut-sudut rumah yang jarang dibersihkan, khususnya bagian loteng, dapur, dan kamar mandi. Akses terbatas ke bagian rumah ini membuat kecoa jadi leluasa bersarang.
- Tumpukan kardus dan kertas yang diletakkan secara terbuka mudah menyerap feromon kecoa sehingga mengundang lebih banyak kecoa untuk datang dan membentuk koloni.
- Keberadaan celah-celah kecil di rumah, seperti retakan tembok, saluran air, pintu, dan jendela yang agak terbuka juga turut memicu kedatangan kecoa.
- Situasi lingkungan sekitar yang jarang dibersihkan sehingga jadi tempat bersarangnya kecoa, contohnya taman di halaman rumah dan selokan. Hal ini tentu membuat kawanan kecoa lebih rentan masuk dan mengotori bagian dalam rumah.
Cara Mengusir Kecoa dari Rumah
Kamu tak perlu panik berlebihan bila menemukan banyak kecoa di rumah. Cobalah melakukan beberapa cara ampuh ini untuk mengusir kecoa sampai tuntas:
- Menaburkan bubuk kopi: kopi merupakan salah satu bahan alami yang ampuh mengusir kecoa. Kandungan kafein dan diterpen di dalamnya sangat tidak disukai kecoa bahkan tergolong beracun untuk hewan tersebut. Cara mengusir kedoa dengan bubuk kopi sangat praktis. Kamu tinggal menaburkan bubuk kopi secara merata di tempat yang sering dilewati kecoa. Niscaya kecoa tak akan muncul lagi setelah kamu mengusirnya dengan bahan yang satu ini.
- Menyebarkan garam dapur: belum banyak orang yang tahu kalau garam dapur bisa dimanfaatkan untuk mengusir kecoa. Kamu hanya perlu menyebarkannya di sudut-sudut ruangan, khususnya di tempat yang sering dilewati kecoa. Aroma khas garam yang terasa samar bagi manusia nyatanya mampu membuat kecoa menjauh dari rumah.
- Menggunakan campuran cuka dan air panas: bila ingin memanfaatkan cuka untuk mengusir kecoa, jangan lupa mencampurkannya dengan air panas. Aduk campuran kedua bahan tersebut hingga merata lalu gunakan untuk mengelap permukaan barang dan lantai yang sering dilalui kecoa. Selain itu, kamu juga bisa menyiramkan campuran cuka dan air panas ke dalam saluran air untuk mencegah kecoa masuk ke rumah.
- Menyemprotkan larutan detergen: kandungan bahan detergen tak cuma berfungsi sebagai pembersih, tetapi juga dapat dimanfaatkan untuk mengusir kecoa. Caranya, masukkan satu hingga dua sendok makan detergen bubuk ke dalam botol penyemprot (spray) lalu tambahkan air hingga penuh. Kocok sebentar hingga larutan detergen tercampur rata kemudian semprotkan di tempat kecoa berlalu lalang.
- Memanfaatkan minyak aroma terapi: kalau kamu ingin mengusir kecoa sekaligus membuat rumah jadi wangi sepanjang hari, maka kamu dapat menggunakan minyak aroma terapi. Campurkan minyak aroma terapi dengan sedikit air kemudian semprotkan secara merata pada tempat yang sering dilalui kecoa.
Tips agar Kecoa Tidak Datang Lagi ke Rumah
Cara mengusir kecoa yang ampuh saja sering kali belum cukup karena kamu juga harus berupaya mencegahnya agar tidak datang lagi. Beberapa tips ini wajib kamu praktikkan jika ingin rumah senantiasa terbebas dari gangguan kecoa:
- Bersihkan sisa makanan secara cermat: sisa makanan yang tergeletak sembarangan merupakan salah satu biang keladi penyebab kedatangan kecoa. Oleh karena itu, kamu mesti membersihkan sisa makanan secara teratur dan memastikan tak ada yang tercecer. Jangan lupa pula menyimpan persediaan makanan dalam wadah bertutup rapat supaya tidak rentan memancing kedatangan kecoa.
- Buang sampah dengan teratur: upaya mencegah kecoa agar tak datang lagi juga harus diiimbangi dengan kebiasaan buang sampah secara teratur. Pastikan kalau plastik tempat meletakkan sampah sudah diikat rapat-rapat sebelum dibuang. Singkirkan pula tumpukan kardus dan kertas yang tak terpakai. Bila kondisi tempat sampah lembap dan kotor, jangan malas membersihkannya supaya kering dan bebas bau tak sedap.
- Kurangi area lembap di rumah: habitat yang lembap dan kotor sangat disukai kecoa. Inilah yang membuatmu harus sigap menyikapi keberadaan area lembap di rumah, seperti kamar mandi, dapur, dan saluran pembuangan air. Bersihkan area-area lembap tersebut dengan seksama dan letakkan sumber pencahayaan yang cukup agar kondisinya kering dan bebas kecoa.
Jika ulasan seputar cara mengusir kecoa ini belum cukup untukmu, berarti sudah saatnya kamu mencari lebih banyak tips dan trik seputar kebersihan rumah. Mari berlangganan paket internet IndiHome agar dapat menikmati koneksi internet cepat tanpa buffering. Pilihan paketnya sangat beragam dengan add-on yang juga variatif sehingga kamu leluasa memilih sesuai kebutuhan. Memperkaya wawasan melalui penelusuran informasi secara digital makin mudah dan menyenangkan bersama dukungan penuh IndiHome.