
Sinyal Telkomsel yang byar pet memang bikin kesal ya, apalagi kalau sampai jadi E. Saat sinyal “E” maka semua layanan jadi lumpuh dan kita tidak bisa menggunakan HP untuk berkomunikasi via internet.
Nggak usah kesal ya karena Telkomsel akan kasih tau cara mengatasi kenapa sinyal Telkomsel E terus. Simak poin pembahasannya berikut ini:
Telkomsel memiliki jaringan terkuat dan terluas namun tidak menutup kemungkinan sinyalnya dari 4G atau 3G berubah jadi E. Sebab wilayah di Indonesia berbeda-beda konturnya yang mempengaruhi penerimaan sinyal telekomunikasi.
Meski sinyal naik turun, Telkomsel akan selalu ada untuk kamu. Yuk aktivasi aja Paket Combo Sakti yang lengkap menyediakan layanan akses internet, telepon, dan SMS-an dalam satu paket. Kuotanya pun besar dengan harga hemat.
Kalau udah aktivasi Paket Combo Sakti di MyTelkomsel, sekarang saatnya kamu cari tau caranya mengatasi sinyal Telkomsel biar nggak byar pet. Gampang dan efektif kok!
Baca Juga: Ini Dia Cara Mempercepat Jaringan Telkomsel!
Mengenal Apa Itu Sinyal E dan 4G
Jika kamu berada di wilayah yang sulit dijangkau oleh provider maka akan menjumpai sinyal bertuliskan E di HP, menggantikan 4G. Tahukah kamu apa arti E tersebut?
Inisial E pada sinyal merupakan singkatan untuk EDGE (Enhanced Data rates for GSM Evolution). EDGE ini adalah teknologi jaringan seluler generasi kedua atau 2G.
Meski lebih cepat dari GPRS namun masih lebih lambat daripada 3G dan 4G. Jaringan ini hanya bisa support layanan suara dan pesan karena kecepatan transfer datanya rendah.
4G yaitu jaringan seluler generasi keempat yang kecepatan transfer datanya sangat tinggi hingga ratusan Mbps. Sehingga penggunaan data yang intens bisa dilakukan dengan mulus seperti streaming video HD, video call dan main game online.
Penyebab Sinyal 4G Berubah Jadi E
Penyebab sinyal Telkomsel 4G berubah jadi E bisa karena faktor internal maupun eksternal. Faktor internal adalah faktor yang berasal dari perangkat ponsel misalnya terkena firmware atau antenanya rusak.
Bisa jadi kartu SIM pengguna yang rusak sehingga tidak bisa menerima sinyal. Selain itu ada kemungkinan pengaturan jaringan yang salah. Alih-alih 4G, kadang pemilik HP tidak menyadari salah setting jaringan menjadi E.
Sedangkan faktor eksternal yang dapat menyebabkan kenapa sinyal Telkomsel E terus antara lain:
- Lokasi yang tidak terjangkau jaringan 4G sehingga ponsel akan beralih ke jaringan E yang lebih terjangkau.
- Gangguan sinyal yang diakibatkan berada di dalam gedung tinggi atau terhalang pepohonan juga bisa menyebabkan sinyal 4G melemah dan beralih ke jaringan E.
- Kapasitas jaringan yang penuh sehingga ponsel beralih ke jaringan E yang lebih sedikit digunakan.
- Pemadaman atau mati listrik juga bisa membuat sinyal jadi E karena jaringan internet ikut padam.
Cara Mengatasi Sinyal Telkomsel E
Setelah mengetahui penyebab kenapa sinyal Telkomsel E terus, sekarang saatnya kamu cari tau bagaimana mengatasinya. Ada beberapa cara yang bisa kamu coba lakukan berikut ini:
-
Restart HP
Restart ponsel dapat membantu memperbaiki bug sistem yang dapat menyebabkan sinyal Telkomsel jadi E. Untuk me-restart ponsel, tahan tombol power selama beberapa detik, lalu ketuk "Restart".
-
Aktifkan Mode Pesawat Dulu
Sebelum restart HP, kamu bisa mencoba dengan mengaktifkan mode lebih dulu. Tunggu beberapa saat lalu nyalakan data seluler. Hal ini dapat membantu penangkapan sinyal dengan lebih baik.
-
Cabut dan Pasang SIM Card
Cabut dan pasang kembali kartu SIM dapat membantu memperbaiki koneksi antara ponsel dan jaringan. Untuk mencabut kartu SIM, gunakan pin eject yang biasanya disertakan ke HP.
Masukkan pin eject ke lubang kecil di samping bodi HP lalu dorong pin ke dalam hingga kartu SIM keluar. Periksa kartu SIM apakah ada goresan lalu pasang kembali dengan hati-hati.
-
Ubah Pengaturan Jaringan
Pengguna bisa mengatur agar selalu menggunakan jaringan 4G. Caranya yaitu masuk ke Setting lalu pilih "Jaringan Seluler". Klik “Jaringan Operator”, lalu pilih Telkomsel. Kemudian “Pilih Jaringan” lanjut klik “LTE/4G Only”.
-
Pindah Lokasi
Jika pengguna berada di lokasi yang tidak terjangkau jaringan 4G, maka berpindah lokasi ke tempat yang lebih terbuka dan tinggi dapat membantu meningkatkan sinyal.
Baca Juga: Cara Mudah Kembalikan Sinyal Telkomsel yang Hilang
Jika semua solusi di atas tidak berhasil, maka pengguna Telkomsel dapat menghubungi operator untuk mendapatkan bantuan. Telkomsel memiliki berbagai macam operator untuk membantu masalah konsumennya, offline maupun online lho.
Hubungi Call center Telkomsel di nomor 188 yang tersedia 24 jam. Jika kamu selalu online juga bisa menghubungi Veronika di chatbot yang ada di website resmi Telkomsel dan aplikasi MyTelkomsel.
Jika masih kurang, kamu juga bisa buka GraPARI Online untuk melaporkan keluhan terkait layanan Telkomsel secara online. Keren banget kan Telkomsel dalam memberikan pelayanan terbaik!