Mengenal Getcontact: Fungsi dan Cara Menggunakan

Getcontact

Getcontact adalah aplikasi pengidentifikasi kontak yang jumlah pengunduhnya sudah menyentuh angka 100 juta. Aplikasi tersebut digunakan oleh banyak orang karena sangat membantu dalam proses pelacakan nomor tidak dikenal.

 

Singkatnya, ketika ada nomor tidak dikenal tiba-tiba mengirimimu pesan yang terlihat meyakinkan, untuk mencegah terjadinya penipuan, kamu bisa memanfaatkan aplikasi Getcontact dan melihat tag yang disematkan untuknya.

 

Jika tag yang disematkan untuknya berisi kata-kata yang merujuk pada penipuan, ada baiknya kamu segera menghapus pesan tersebut atau bahkan memblokir nomornya demi keamanan data, privasi, serta bank digital.

 

Kalau kamu penasaran dengan fungsi dan cara menggunakan Getcontact, kamu datang ke artikel yang tepat! Soalnya, melalui artikel yang diringkas ke dalam empat poin berikut, Telkomsel akan mengupas informasinya untuk kamu~

 

  1. Fitur Aplikasi Getcontact

  2. Cara Menggunakan Aplikasi Getcontact

  3. Cara Menghapus Tag Getcontact

  4. Cara Menghapus Akun Getcontact

 

Perlu diketahui bahwa untuk menggunakan aplikasi Getcontact, kamu memerlukan jaringan yang stabil dan kualitas sinyal yang mumpuni. Oleh sebab itu, selain berlangganan paket internet, kamu juga bisa menyiapkan Telkomsel Orbit

 

Sebagai catatan, Telkomsel Orbit merupakan layanan internet rumah berbentuk modem WiFi. Modem Telkomsel Orbit terdiri atas tiga jenis dengan spesifikasi berbeda yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Jaringannya dijamin mantap!

 

Anyway, tanpa berlama-lama lagi, mari kita simak informasi selengkapnya!

 

Baca Juga: Begini Cara Menghapus Tag di Getcontact, Mudah Kok!

 

Fitur Aplikasi Getcontact

Pertama-tama, kamu harus mengetahui fitur yang dimiliki oleh Getcontact terlebih dahulu. Berikut penjabaran singkatnya.

 

  1. Identifikasi Nomor

    Dengan fitur utama Getcontact ini, kamu bisa mengetahui nama apa yang digunakan oleh orang lain untuk menyimpan nomor kamu atau nomor orang yang ingin kamu ketahui. 

     

    Selain itu, kamu juga bisa mengidentifikasi nomor pelaku kejahatan dengan fitur ini karena biasanya, sesama pengguna aplikasi akan menyimpan nomor orang jahat dengan sebutan jelas supaya korbannya tidak semakin banyak.

     

  2. #Tag

    Selain fitur “Identifikasi Nomor”, Getcontact juga menyediakan fitur #Tag yang berfungsi untuk menunjukkan keterkaitan pengguna nomor dengan tag tertentu. Jadi, kegunaan fitur ini tidak jauh beda dengan fitur sebelumnya.

     

  3. Skor Kepercayaan

    Kamu ingin menjalin bisnis dengan seseorang yang kamu temui di dunia maya namun masih dirundung trust issue? Coba selidiki skor kepercayaannya dengan aplikasi Getcontact aja!

     

    Adanya teknologi canggih yang disediakan oleh aplikasi satu ini memampukan pengguna untuk terhindar dari penipu atau pelaku aktivitas spam yang mengganggu jalannya bisnis.

     

  4. Messenger

    Nggak cuman mengidentifikasi nomor dan membantumu terhindar dari pelaku kejahatan, aplikasi ini juga menyediakan fitur “Messenger” supaya kamu bisa chatting dengan sesama pengguna aplikasi.

     

Itu dia fitur aplikasi pengidentifikasi nomor yang perlu kamu kenali. Untuk memperoleh pemahaman yang lebih mendalam, segera pindah ke materi berikutnya, yuk!

 

Cara Menggunakan Aplikasi Getcontact

Untuk dapat menggunakan aplikasi yang didominasi oleh warna biru itu, kamu perlu mengikuti empat langkah sederhana berikut ini.

  1. Unduh aplikasi Getcontact di App Store atau Play Store.
  2. Kalau aplikasinya sudah terunduh, kamu bisa langsung membuka app-nya lalu memasukkan nomor telepon, menunggu verifikasi, dan mengetikkan kode OTP yang dikirim melalui WhatsApp atau SMS.
  3. Isi informasi pribadi yang diminta oleh aplikasi.
  4. Klik “OK” dan voila! Kamu sudah punya aplikasi Getcontact dan sekarang bisa langsung menggunakannya.

 

Sebagai informasi tambahan, apabila kamu hendak melakukan pencarian terhadap nomor tidak dikenal, silakan ikuti langkah-langkah berikut ini.

  1. Akses riwayat panggilan masuk dan buka riwayat pencarian di aplikasi.
  2. Klik nomor yang sebelumnya pernah melakukan panggilan. Dalam hitungan detik, informasi nama kontak yang kamu cari akan segera muncul.
  3. Nah, kalau kamu ingin mengetahui nama kontak orang yang kamu kenal, kamu bisa memanfaatkan kolom “Pencarian”.
  4. Kamu tinggal mengklik ikon kontak dan mencari nomor orang yang kamu inginkan atau memasukkan nomornya secara manual.
  5. Kamu bisa langsung melihat tag dari pemilik nomor.

 

Setelah mengetahui cara menggunakannya, yuk, intip pembahasan selanjutnya!

 

Baca Juga: Cara Melacak Nomor HP Orang Lewat Internet dengan Aplikasi

Cara Menghapus Tag Getcontact

Sebagai catatan, kalau kamu ingin menghapus tag di aplikasi ini, kamu harus men-subscribe Getcontact Premium dengan harga kurang lebih Rp45.000 sebulan. Berikut langkah-langkah penghapusan tag di aplikasi.

  1. Akses menu profil yang ada di aplikasi.
  2. Cari dan temukan tag yang hendak kamu hapus.
  3. Swipe ke kiri hingga tag tersebut memunculkan ikon tong sampah berwarna merah dan tulisan “Report”.
  4. Tentukan alasan penghapusan tag.
  5. Klik tombol “Report”.

 

Setelah memahami cara menghapus tag, yuk, cermati cara menghapus akun Getcontact!

 

Cara Menghapus Akun Getcontact

Kamu ingin menghapus akun Getcontact milikmu? Coba ikuti langkah simple ini aja!

  1. Pada aplikasi yang sudah terbuka, klik pilihan “Other”.
  2. Pilih opsi “Settings” lalu “Account Settings” lalu “Manage Account”.
  3. Klik pilihan “Delete Account” dan lakukan verifikasi dengan memilih opsi “No, I Still Want to Delete It”.
  4. Masukkan nomor ponsel lalu lakukan konfirmasi.
  5. Jawab pertanyaan yang diajukan lalu lanjutkan prosesnya.

 

Baca Juga: 5 Cara Melihat Nomor Telkomsel di Handphone

 

Itu dia tips beragam informasi yang perlu kamu ketahui tentang aplikasi Getcontact. Semoga bermanfaat, ya, Guys!


Kalau kamu perlu akses internet super cepat untuk mengeksekusi pekerjaan, segera aktifkan Telkomsel Hyper 5G, yuk! Kamu bisa menikmati internet dengan speed dua puluh kali lebih ngebut dari biasanya. Segera aktifkan di sini.

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim