
Persija Jakarta, yang saat ini bercokol di peringkat kedua, akan bertandang ke markas The Deluxe Unicorn dalam lanjutan BRI Liga 1 musim 2024/2025. Laga antara Dewa United vs Persija Jakarta ini akan berlangsung Sabtu, 8 Februari 2025 pukul 19.00 WIB.
Sebelum menikmati pertarungan dua tim 4 besar Liga 1 musim ini, sebaiknya kamu cari tau dulu peta kekuatan masing-masing tim yang udah Telkomsel rangkum di sini.
Mau nonton pertandingan Dewa United vs Persija Jakarta atau tim favorit BRI Liga 1 lainnya di musim 2024/25 ini? Buruan langganan Paket Vidio Gold dengan aktivasi Paket GIGAMAX FIT di aplikasi MyTelkomsel Basic.
Selain dapat akses premium 30 hari ke aplikasi Vidio, kamu udah sekaligus dapat kuota internet 1GB dan kuota MAXstream 3GB. Harganya murah banget cuma Rp25 ribuan aja, lho!
Paket murah meriah ini bisa bikin kamu puas nonton tim kesayangan di BRI Liga 1, termasuk pertandingan antara Dewa United vs Persija Jakarta.
Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 2024/2025 Terlengkap, Cek Semuanya Di Sini!
5 Pertandingan Terakhir Dewa United
Saat ini, Dewa United menempati posisi keempat di klasemen sementara kompetisi BRI Liga 1 musim 2024/2025.


Dari total 20 laga yang sudah dilakoni, tim asuhan Swanet Muskee itu berhasil mengamankan 9 kemenangan dan 7 hasil imbang. Sementara, 4 laga sisanya mengalami kekalahan.
Nah, salah satu kekalahan mereka dengan selisih yang cukup mengkhawatirkan terjadi akhir tahun lalu, tepatnya ketika menghadapi tim papan tengah PSBS Biak.
Berikut adalah 5 pertandingan terakhir yang sudah dilalui Dewa United musim ini.
Tanggal |
Kompetisi |
Klub Kandang vs Tandang |
Skor Akhir |
27 Januari 2025 |
BRI Liga 1 |
Dewa United vs PSM Makassar |
3-2 |
17 Januari 2025 |
BRI Liga 1 |
Persib Bandung vs Dewa United |
0-2 |
11 Januari 2025 |
BRI Liga 1 |
Dewa United vs Arema FC |
2-0 |
28 Desember 2024 |
BRI Liga 1 |
PSBS Biak vs Dewa United |
3-1 |
21 Desember 2024 |
BRI Liga 1 |
Dewa United vs Persis Solo |
2-0 |
5 Pertandingan Terakhir Persija Jakarta
Berbeda dari Dewa United, Persija Jakarta asuhan Carlos Pena memperoleh hasil positif dalam 5 pertandingan terakhir. Hasil positif mereka berupa 3 kali kemenangan dan dua kali seri.
Tim berjuluk Macan Kemayoran itu sementara sudah berhasil mengamankan 39 poin dari hasil 11 kemenangan, 6 seri, dan 4 kalah dalam total 21 pertandingan. Dari hasil ini, mereka menempati peringkat kedua klasemen dalam perebutan gelar juara.
Hasil lengkap dari lima pertandingan terakhir Persija Jakarta bisa kamu simak di bawah ini.
Tanggal |
Kompetisi |
Klub Kandang vs Tandang |
Skor Akhir |
2 Februari 2025 |
BRI Liga 1 |
Persija Jakarta vs PSBS Biak |
2-2 |
26 Januari 2025 |
BRI Liga 1 |
Persis Solo vs Persija Jakarta |
3-3 |
19 Januari 2025 |
BRI Liga 1 |
Persija Jakarta vs Persita |
2-0 |
10 Januari 2025 |
BRI Liga 1 |
PS Barito Putera vs Persija Jakarta |
2-3 |
28 Desember 2024 |
BRI Liga 1 |
Malut United vs Persija Jakarta |
0-1 |
Baca Juga: 7 Pemain Termahal di BRI Liga 1, Nominalnya Bikin Melongo!
Statistik, Head to Head, dan Prediksi Dewa United vs Persija Jakarta
Meski sama-sama bertengger di empat besar, nasib kedua tim tetaplah berbeda. Apalagi jika kita membahas sejarah pertemuan keduanya di kompetisi BRI Liga 1 dalam beberapa tahun terakhir.
Seperti apa statistik, head to head, hingga prediksi pertandingan antara Dewa United vs Persija Jakarta? Simak pembahasan di bawah ini.
Statistik Dewa United dan Persija Jakarta
Secara statistik, Dewa United masih berpeluang untuk mencuri poin dan pelan-pelan menggeser posisi Persija Jakarta di klasemen. Pasalnya, saat ini kedua tim hanya terpaut 5 poin dan Dewa United punya spare 1 laga lebih banyak.
Dari segi produktivitas gol, Dewa United di musim 2024/2025 menjadi tim yang paling tajam dengan perolehan 37 gol. Sayangnya, pertahanan mereka sering kali kocar-kacir menerima serangan lawan, hal ini terbukti dengan jumlah gol kemasukan sebanyak 22 kali.
Di kubu Persija sendiri, mereka punya jumlah kekalahan yang sama dengan Dewa United, yaitu sebanyak empat kali. Namun, tim ibu kota punya catatan kemenangan yang lebih unggul.
Peran Gustavo Almeida sebagai ujung tombak Persija disinyalir menjadi kunci sukses mereka di liga dan dapat merepotkan pertahanan Dewa United nantinya. Apalagi saat ini ia merupakan top skorer sementara BRI Liga 1 dengan perolehan 13 gol.
Head to Head Dewa United vs Persija Jakarta
Sebagai tim yang sudah lebih dulu melalang buana di Liga 1 Indonesia, nggak mengherankan kalau Persija lebih dominan dari Dewa United. Dari lima pertemuan keduanya, Persija hanya pernah menyerah satu kali.
Sisanya? Macan Kemayoran benar-benar menunjukkan taringnya, baik di hadapan fans sendiri maupun di hadapan fans lawannya.
Ini dia rekam jejak lima pertemuan terakhir Dewa United vs Persija Jakarta selengkapnya.
Tanggal |
Kompetisi |
Klub Kandang vs Tandang |
Skor Akhir |
16 September 2024 |
BRI Liga 1 |
Persija Jakarta vs Dewa United |
0-0 |
2 Maret 2024 |
BRI Liga 1 |
Persija Jakarta vs Dewa United |
4-1 |
25 Agustus 2023 |
BRI Liga 1 |
Dewa United vs Persija Jakarta |
2-0 |
10 April 2023 |
BRI Liga 1 |
Dewa United vs Persija Jakarta |
0-1 |
20 Desember 2022 |
BRI Liga 1 |
Persija Jakarta vs Dewa United |
3-2 |
Prediksi Pertandingan Dewa United vs Persija Jakarta
Dari segi catatan statistik dan head to head antara Dewa United dan Persija Jakarta, Persija merupakan tim yang lebih diunggulkan. Permainan solid dan ketajaman lini depan mereka termasuk yang berbahaya di musim 2024/25 ini.
Dari rekor pertemuan keduanya pun, Persija lebih diunggulkan. Namun, bukan tidak mungkin Dewa United menemui momen kebangkitannya saat menjamu Macan Kemayoran nanti.
Pasalnya, saat tampil di depan pendukung sendiri, tim asal Tangerang itu pernah menundukkan Persija. Ditambah lagi, mereka punya striker tajam kedua di klasemen sementara yang menyumbang 12 gol.
Dari analisis tersebut, Telkomsel memprediksi pertandingan antara Dewa United vs Persija Jakarta akan berakhir dengan skor: 2-2.
Untuk kamu yang penasaran dengan hasil langsung pertandingan, jangan lupa untuk menyiapkan paket langganan Vidio kamu. Beli paket langganannya dengan mudah lewat aplikasi MyTelkomsel Basic, ya~
Baca Juga: Persib Bandung vs PSM Makassar: Prediksi Skor & Line Up