iPhone 14 Pro Max: Spesifikasi & Harga

iPhone 14 Pro Max Spesifikasi & Harga

Penggemar setia smartphone Apple pasti udah familiar dengan seri iPhone yang dirilis pada tahun 2022 yaitu iPhone 14 Pro Max. Walaupun sudah rilis 2 tahun lalu, apakah seri ke-14 ini masih layak untuk dibeli di tahun 2024? 

 

Dengan desain yang semakin premium dan performa yang makin gahar, iPhone 14 Pro Max ini berhasil curi perhatian banyak orang. Kira-kira bagaimana spesifikasi iPhone 14 Pro Max beserta dengan fitur dan juga harganya? 

 

Buat kamu yang penasaran, tenang aja karena Telkomsel akan bahas serba-serbi iPhone 14 Pro Max mulai dari spesifikasi, harga, sampai ulasan tentang apakah smartphone ini masih layak untuk kamu beli di tahun 2024. 

 

  1. Spesifikasi iPhone 14 Pro Max

  2. Harga iPhone 14 Pro Max

  3. Apakah iPhone 14 Pro Max Masih Worth It di Tahun 2024?

 

Sebelum lebih lanjut, kalau kamu suka internetan dengan kuota banyak, kamu bisa langganan kuota gahar dari Telkomsel yaitu  Paket Combo SAKTI . Yuk cek kuotanya sekarang di aplikasi  MyTelkomsel!

 

Baca Juga: iPhone 15 Pro: Spesifikasi, Fitur & Harga 

 

 

Spesifikasi iPhone 14 Pro Max

 

Penasaran dengan spesifikasi iPhone 14 Pro Max? Yuk simak di bawah ini! 

 

Jaringan dan Konektivitas

iPhone 14 Pro Max mendukung jaringan GSM, CDMA, HSPA, EVDO, LTE, dan 5G, sehingga cocok digunakan di berbagai negara dengan jaringan yang berbeda. 

 

Kecepatan internetnya pun sangat cepat, terutama dengan dukungan 5G. Jadi, untuk streaming, download, atau aktivitas online lainnya, kamu bisa menikmati koneksi yang stabil dan cepat.

 

Desain dan Ketahanan

iPhone 14 Pro Max memiliki desain yang elegan dengan dimensi 160.7 x 77.6 x 7.9 mm dan bobot 240 gram. Bagian depannya dilapisi kaca khusus dari Corning, sementara bodinya dibingkai stainless steel yang kuat. 

 

Ada beberapa opsi SIM, termasuk eSIM untuk pengguna internasional dan dua eSIM khusus di AS. Selain itu, iPhone 14 Pro Max memiliki sertifikasi IP68, yang membuatnya tahan air hingga kedalaman 6 meter selama 30 menit. 

 

Layar 

iPhone 14 Pro Max dilengkapi dengan layar LTPO Super Retina XDR OLED berukuran 6.7 inci yang tajam, dengan resolusi 1290 x 2796 piksel dan kerapatan 460 ppi. 

 

Layarnya mendukung teknologi HDR10 dan Dolby Vision, dengan kecerahan mencapai 2000 nits. Hal ini membuat tampilan layar tetap jelas dan terang bahkan di bawah sinar matahari. 

 

Selain itu, ada fitur Always-On Display, sehingga notifikasi tetap terlihat tanpa harus menyalakan layar penuh.

 

Performa

Ditenagai oleh chipset Apple A16 Bionic yang berteknologi 4nm, iPhone 14 Pro Max menawarkan performa cepat dan lancar untuk multitasking dan gaming. 

 

Chip ini didukung CPU hexa-core dan GPU 5-core dari Apple, yang membuatnya mampu menangani berbagai aplikasi berat dan game dengan grafik tinggi. 

 

Kamera 

iPhone 14 Pro Max memiliki kamera utama tiga lensa: lensa utama 48 MP, lensa telefoto 12 MP dengan zoom optik 3x, dan lensa ultrawide 12 MP. Ada juga pemindai LiDAR 3D untuk foto dalam mode potret dan kedalaman. 

 

Kamera ini mendukung perekaman video 4K hingga 60fps, sehingga cocok untuk yang hobi fotografi atau membuat konten video. Kamera depannya pun canggih, dengan lensa 12 MP yang mendukung fitur HDR dan stabilisasi gambar (gyro-EIS).

 

Baterai 

Dibekali baterai 4323 mAh, iPhone 14 Pro Max dapat bertahan hingga 121 jam dalam uji daya tahan. 

 

Baterainya mendukung pengisian cepat 50% dalam 30 menit, serta pengisian nirkabel MagSafe dan Qi2 (untuk iOS 17.2 ke atas). Ini membuat kamu bisa mengisi daya dengan cepat, baik dengan kabel atau secara wireless.

 

Pilihan Warna

iPhone 14 Pro Max tersedia dalam empat pilihan warna: Space Black, Silver, Gold, dan Deep Purple. Meski sudah dua tahun sejak rilisnya, iPhone 14 Pro Max tetap populer karena performanya yang tangguh dan desainnya yang premium.

 

 

Harga iPhone 14 Pro Max 

 

Berikut adalah harga iPhone 14 Pro Max per bulan November 2024: 

 

  • 128GB = Rp19.080.000

  • 256GB = Rp19.999.000

  • 512GB = Rp21.000.000

  • 1TB = Rp24.900.000

 

Kalau kamu tertarik beli second, berikut adalah pilihan harganya: 

 

  • 256GB = Rp14.100.000

  • 512GB = Rp15.500.000

 

Baca Juga: iPhone 12 Pro Emang Masih Worth It Dibeli di Tahun 2024? 

 

Apakah iPhone 14 Pro Max Masih Worth It di Tahun 2024? 

 

iPhone 14 Pro Max masih worth it banget buat dipakai di tahun 2024! Desainnya yang premium dan tahan air bikin ponsel ini kelihatan mewah, ditambah layar OLED super cerah sampai 2000 nits, cocok buat dipakai di mana aja. 

 

Chip A16 Bionic-nya juga masih kuat banget, jadi multitasking dan main game berat pun lancar. Baterainya tahan lama dan bisa diisi cepat, baik pakai kabel atau wireless. Jadi, buat kamu yang cari ponsel tangguh, iPhone 14 Pro Max bisa jadi pilihan! 

 

Baca Juga: Apakah Masih Layak Beli iPhone 13 di Tahun 2024? 

 

Tertarik beli? Jangan lupa, kalau sudah bawa pulang iPhone 14 Pro Max-nya, langsung pakai kuota dari Telkomsel agar internetan dan chatting-an tetap lancar! Yuk cek pilihan kuotanya sekarang di MyTelkomsel.

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim