Cara Menaikkan Berat Badan dengan Cara yang Sehat

cara menaikkan berat badan

Punya berat badan ideal dan tubuh yang sehat hampir jadi impian setiap orang. Kamu termasuk yang punya impian kayak gini? Makanya, baca dulu artikel ini biar kamu tau cara menaikkan berat badan dengan cara yang sehat!

 

 

Bagaimana Cara Agar Berat Badan Cepat Naik?

Banyak orang yang salah kaprah saat mencari cara menaikkan berat badan dengan cepat. Biasanya, mereka nggak akan membatasi waktu makan dan pilihan makanan. Padahal, cara ini tanpa disadari justru membahayakan tubuh mereka dalam jangka panjang.

 

Supaya berat badan nggak cuma cepat naik tapi juga sehat, kamu bisa mengikuti cara-cara berikut ini.

 

Pertama, makan makanan bergizi dan hindari makanan cepat saji. Kedua, buat jarak makan sesering mungkin dengan porsi sedikit. Ketiga, pilih makanan padat kalori seperti daging merah, salmon, dan kentang.

 

Keempat, hindari minum sebelum makan dan pilih minuman tinggi kalori seperti jus atau minuman protein. Terakhir, rutin berolahraga khususnya olahraga yang bermanfaat bagi pembentukan massa otot tubuh.

 

Baca Juga: Jangan Abai, Ini Manfaat Pemanasan Sebelum Olahraga

 

Untuk melakukan kebiasaan baik ini secara konsisten, sekarang kamu bisa memanfaatkan fitur-fitur yang ada lewat aplikasi FITA, lho. Makanya, buruan download aplikasinya di Google Play Store atau App Store dan aktifkan paket Combo Fit dari Telkomsel, yuk!

 

Dengan mengaktifkan paket ini, kamu bisa akses layanan kesehatan di aplikasi FITA mulai dari saran diet yang sehat sampai olahraga yang cocok sama kondisi kesehatan kamu. Terus, paket ini sudah termasuk kuota internetan, lho. Pokoknya lengkap banget!

 

Olahraga Menaikkan Berat Badan

Supaya asupan makanan bergizi kamu tidak menumpuk menjadi lemak, kamu perlu mengimbangi kebiasaan baik tersebut dengan berolahraga. Berikut ada 10 gerakan olahraga menaikkan berat badan yang bisa kamu pilih. Yuk, kita simak!

 

  1. Push Up

    Gerakan push up akan membantu membentuk bagian tubuh atas seperti bahu dan lengan. Lakukan gerakan ini secara rutin dengan repetisi tertentu sesuai kemampuan kamu, ya!

     

  2. Pull Up

     

    Pull Up, Salah Satu Gerakan Olahraga Menaikkan Berat Badan untuk Melatih Massa Otot

     

    Kamu bisa memanfaatkan benda berbentuk palang yang kokoh di rumah untuk pull up. Tarik tubuh kamu naik-turun dengan repetisi tertentu. Lakukan gerakan ini secara rutin untuk menaikkan massa otot lengan dan bahu.

     

  3. Tricep Dips

    Cara melakukan gerakan ini adalah duduk di ujung kursi dengan posisi tangan mencengkeram ke belakang. Lebarkan kaki dan turunkan pinggul melewati kursi. Lakukan gerakan naik-turun dengan repetisi tertentu.

     

    Gerakan ini bertujuan untuk melatih massa otot lengan dan bahu. Dengan kata lain, ini adalah variasi gerakan olahraga menaikkan berat badan bagian atas selain push up dan pull up.

     

  4. Shoulder Squat

    Gerakan shoulder squat menggunakan dumbbell sebagai alat. Angkat dumbbell sejajar bahu, kaki dibuka lebar dengan posisi badan tegak. Turunkan tubuh hingga paha sejajar lantai, lalu kembali berdiri dengan meluruskan lutut dan pinggul. 

     

    Gerakan olahraga menaikkan berat badan ini bertujuan memperkuat otot paha, pinggul, dan bahu.

     

  5. Traditional flat bench press

    Traditional flat bench press adalah gerakan latihan kebugaran yang melibatkan mengangkat barbell dari posisi berbaring telentang pada bangku datar. Gerakan ini bertujuan untuk melatih otot dada, bahu, dan lengan secara efektif.

     

    Traditional Flat Belt French Sebagai Olahraga Menaikkan Berat Badan dalam Melatih Massa Otot Dada dan Bahu

     

Baca Juga: Alat Gym Sederhana Buat Olahraga di Rumah

 

  1. Kettlebell swing

    Kettlebell swing bertujuan untuk membangun kekuatan otot dan daya tahan sehingga dibutuhkan dalam variasi olahraga menaikkan berat badan.

     

    Caranya dengan melibatkan ayunan beban kettlebell menggunakan gerakan pinggul dan otot panggul. Gerakan kettlebell swing dapat memberikan latihan kardiovaskular yang efektif.

     

  2. Deadlift

    Gerakan deadlift adalah latihan angkat beban yang melibatkan mengangkat barbell atau beban dari lantai dengan posisi tubuh membungkuk, lalu mengulurkan pinggul dan menjaga punggung lurus saat berdiri. 

     

    Gerakan ini melibatkan sebagian besar otot tubuh, terutama otot punggung bawah, punggung atas, paha belakang, dan otot bokong atau gluteus.

     

  3. Leg Press

    Latihan leg press melibatkan menekan beban dengan menggunakan kaki pada mesin leg press. Gerakan ini melibatkan otot-otot paha, otot bokong, dan otot betis. 

     

    Latihan leg press membantu meningkatkan kekuatan dan kekuatan otot tungkai serta membantu memperkuat tulang dan sendi. 

     

  4. Plank

    Gerakan plank dilakukan mirip seperti push up, hanya saja lengan dijadikan sebagai tumpuan. Tahan posisi ini dalam beberapa hitungan lalu ulangi setelah jeda. Plank dapat membantu mengencangkan otot perut.

     

  5. Lunges

    Gerakan lunges adalah latihan yang melibatkan langkah maju atau mundur dengan satu kaki sambil menekuk lutut hingga membentuk sudut 90 derajat. Sementara kaki yang lain tetap di tempat dengan lutut sejajar dengan lantai. 

     

    Lunges, Salah Satu Gerakan Olahraga Menaikkan Berat Badan untuk Melatih Otot Paha dan Kaki.

     

    Gerakan ini secara efektif melibatkan otot-otot paha, punggung bawah, dan panggul.

     

    Kapan waktu olahraga yang baik untuk menambah berat badan?

    Waktu terbaik untuk olahraga menaikkan berat badan adalah pada saat mengikuti program latihan yang konsisten dan terjadwal. 

     

    Penting untuk membagi waktu olahraga ke dalam sesi-sesi yang fokus pada berbagai kelompok otot tubuh. Misalnya, mengatur sesi latihan terpisah untuk melatih otot-otot besar seperti dada, punggung, dan kaki.

     

    Selain itu, penting untuk memberikan waktu istirahat yang cukup antara sesi latihan guna memberi kesempatan bagi otot-otot untuk pulih dan berkembang. 

     

Baca Juga: Manfaat Olahraga Jadi Sia-sia Karena Hal-hal Ini!

 

Demikian penjelasan mengenai cara menaikkan berat badan dengan cara yang sehat. Tetap semangat bagi kamu yang ingin mencapai tubuh ideal, ya!

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim