
Siapa sih yang nggak kenal sama WhatsApp? Aplikasi chatting satu ini sudah jadi andalan banyak orang untuk ngobrol bersama teman, keluarga, atau bahkan rekan kerja. Tapi, apakah sudah familiar dengan WhatsApp Web?
Buat kamu yang masih belum familiar, ada versi lain dari WhatsApp yang bisa bikin chatting lebih mudah, terutama saat kamu lagi bekerja di depan komputer yaitu WhatsApp Web. Penasaran lebih dalam tentang apa itu WhatsApp Web?
Pada artikel ini, Telkomsel bakal bahas tuntas tentang apa itu WhatsApp Web, mulai dari pengertian sampai cara menggunakannya. Jadi, biar nggak kudet, pastikan baca artikel ini sampai habis untuk mengetahui apa itu WhatsApp Web ya!
Anyway, buat kamu yang suka WhatsApp-an, kamu bisa pakai kuota Paket OMG! Chat dari Telkomsel lho! Dengan paket ini, pengalaman chatting-an kamu bisa lebih puas karena adanya kuota yang besar. Cek paketnya sekarang di aplikasi MyTelkomsel ya!
Biar nggak penasaran lagi, yuk langsung aja kita simak serba-serbi WhatsApp Web mulai dari pengertian sampai cara menggunakannya di bawah ini ya!
Baca Juga: Mengenal WhatsApp Beta dan Bedanya dengan WhatsApp Biasa
Sekilas Tentang WhatsApp
WhatsApp adalah aplikasi chatting instan yang memungkinkan kamu untuk berkomunikasi secara gratis melalui internet. Dengan WhatsApp, kamu bisa mengirim pesan teks, gambar, video, dan suara dengan mudah.
Selain itu, aplikasi ini juga sudah mendukung panggilan suara dan video, sehingga kamu dapat melakukan percakapan secara langsung tanpa ada biaya tambahan dan hanya menggunakan internet.
Aplikasi ini didirikan pada tahun 2009 oleh Brian Acton dan Jan Koum, dua mantan karyawan Yahoo. WhatsApp awalnya diciptakan sebagai alternatif untuk mengirim SMS yang lebih hemat biaya.
Dalam waktu singkat, aplikasi ini berkembang pesat dan menarik perhatian Facebook, yang mengakuisisi WhatsApp pada tahun 2014 dengan nilai sekitar $19 miliar.
Salah satu fitur unggulan WhatsApp adalah enkripsi end-to-end, yang menjamin bahwa hanya kamu dan penerima yang dapat membaca pesan yang dikirim.
Selain itu, aplikasi ini juga memungkinkan kamu untuk membuat grup chat, berbagi lokasi, dan memperbarui status.
Hingga saat ini, WhatsApp telah digunakan oleh lebih dari 2 miliar orang di seluruh dunia dan menjadi salah satu aplikasi komunikasi paling populer.
Dengan berbagai pembaruan dan fitur inovatif yang terus ditambahkan, WhatsApp tetap menjadi pilihan utama bagi banyak orang dalam berkomunikasi di era digital ini.
Baca Juga: Apakah Aman Menggunakan WhatsApp Aero? Simak di Sini!
Apa itu WhatsApp Web?
WhatsApp Web adalah layanan online yang memungkinkan pengguna untuk menjalankan WhatsApp di browser internet komputer, baik di laptop maupun PC.
Dengan aplikasi ini, kamu bisa mengirim dan membaca pesan secara langsung dari browser di komputer, laptop, atau desktop setelah membuka aplikasi WhatsApp di smartphone kamu.
Ini perlu dilakukan karena WhatsApp Web menggunakan mekanisme mirroring dari aplikasi WhatsApp di ponsel. Perlu diingat bahwa WhatsApp adalah aplikasi berbasis mobile, sehingga hanya bisa digunakan saat ponsel terhubung ke internet.
Sesuai dengan namanya, WhatsApp Web hadir dalam versi web yang dapat dibuka melalui browser internet di komputer atau laptop. Kamu bisa membukanya melalui Google Chrome, Microsoft Edge, Mozilla Firefox, dan berbagai browser lainnya.
Cara Menggunakan WhatsApp Web
Gimana sih cara menggunakan WhatsApp Web? Berikut adalah cara-caranya:
- Buka aplikasi browser di komputer atau laptop.
- Ketik atau buka situs web.whatsapp.com.
- QR Code akan muncul di halaman situs untuk proses login.
- Buka aplikasi WhatsApp di HP kamu.
- Pilih ikon tiga titik di sudut kanan atas aplikasi WhatsApp.
- Di menu, pilih “Linked devices” atau "Setelan".
- Tekan ikon QR Code.
- Klik "Pindai Kode".
- Kamera smartphone kamu akan terbuka dan siap memindai QR Code yang ada di situs WhatsApp Web di komputer.
- Pastikan kamu scan dengan tepat.
- Setelah berhasil, tampilan situs WhatsApp Web akan terbuka dan terlihat sama dengan yang ada di HP kamu.
Cara Blur WhatsApp Web di Google Chrome
Kamu bisa blur tampilan WhatsApp Web kamu dengan menggunakan Google Chrome. Berikut adalah langkah-langkah yang bisa kamu ikuti:
- Buka browser Google Chrome dan masukkan link https://chrome.google.com/webstore/category/extensions.
- Ketik "Privacy Extension for WhatsApp Web" di search bar.
- Pilih ekstensi yang dikembangkan oleh lukaslen.com.
- Klik opsi "Add to Chrome".
- Ikuti prosedur untuk menginstal ekstensi tersebut.
- Buka situs WhatsApp Web di Google Chrome.
- Pilih ekstensi yang sudah kamu instal.
- Tekan kombinasi tombol "Alt+X" untuk mengaktifkan efek blur pada WhatsApp Web.
- Untuk mematikan efek blur, tekan kembali kombinasi tombol "Alt+X".
Baca Juga: Apa itu Read More WhatsApp? Yuk Cari Tahu!
Itu dia serba-serbi WhatsApp Web untuk kamu ketahui. Jangan lupa, buat kamu yang suka WhatsApp-an di HP, pastikan pakai Paket OMG! Chat dari Telkomsel agar pengalaman chat tetap lancar dan aman ya!