
Dalam dunia kerja yang semakin sibuk, kamu pasti akan mendapat situasi di mana harus mengubah berkas Word ke PDF secara cepat. Biasanya, bahan kerjaan yang diubah dari Word ke PDF adalah untuk keperluan presentasi dan urusan yang lebih resmi.
Memang, kalo kamu belum tahu caranya, mengubah format file dengan durasi yang cepat bisa jadi sangat merepotkan. Karena itu, mari kita bedah cara cepat mengubah Word ke PDF dalam waktu hanya 5 menit.
Penasaran gimana caranya? Kami telah mengumpulkan beberapa fakta dan mekanisme dalam mengubah Word ke PDF dalam waktu singkat seperti di bawah ini.
Baca juga: Microsoft Word: Cara Membuat Grafik dan Tabel
Kerja bisa jadi sangat membosankan kalo kamu seharian hanya duduk-duduk dan fokus aja. Katanya, kerja bisa jadi efisien sambil dengerin musik yang kamu suka. Dengan berlangganan Spotify Premium, kamu bisa dengerin ribuan lagu favoritmu, tergantung mood hatimu.
Sambil dengerin lagu favorit, yuk kita kulik cara mengubah Word ke PDF!
Cara Mengubah Word ke PDF via Fitur Extensions
Fitur extensions di peramban seperti Google Chrome memungkinkan kamu mengonversi file secara instan langsung dari peramban. Langkah-langkahnya:
- Pertama, buka Google Chrome dan akses Chrome Web Store dengan mengunjungi chrome.google.com/webstore.
- Gunakan kolom pencarian untuk mencari ekstensi bernama “Word to PDF for Google Chrome™”.
- Klik Add to Chrome untuk memasang extension ini di peramban kamu.
- Setelah ekstensi terpasang, buka ekstensi tersebut dan unggah file Word yang ingin diubah menjadi PDF.
- Setelah file selesai diunggah dan diproses, kamu bisa mengunduh file dalam format PDF.
Catatan: Jika kamu menggunakan peramban lain seperti Mozilla Firefox atau Microsoft Edge, sesuaikan langkah-langkahnya dengan mencari ekstensi yang kompatibel untuk peramban tersebut.
Cara Mengubah Word ke PDF via Adobe Acrobat
Adobe Acrobat juga menyediakan layanan konversi Word ke PDF secara daring dengan langkah-langkah sederhana:
- Akses situs web resmi Adobe di adobe.com.
- Pada halaman utama Adobe, klik tombol Select File untuk memilih file Word yang akan dikonversi. Kamu juga bisa menyeret dan meletakkan file Word langsung ke area yang disediakan.
- Setelah file diunggah, Adobe Acrobat akan otomatis memulai proses konversi dari Word ke PDF.
- Setelah proses selesai, file PDF kamu siap diunduh. Klik Download untuk menyimpan file ke perangkat laptop atau komputer.
Cara Mengubah Word ke PDF via Microsoft Word
Menggunakan Microsoft Word untuk mengubah file ke format PDF adalah salah satu cara paling sederhana karena kamu tidak memerlukan aplikasi tambahan. Proses ini bisa dilakukan secara offline sehingga cocok untuk kamu yang tidak selalu memiliki akses internet. Caranya adalah:
- Buka dokumen Word yang ingin kamu ubah.
- Klik pada tab "File" di sudut kiri atas.
- Pilih opsi "Save As" dari daftar menu yang muncul di sebelah kiri.
- Pilih lokasi penyimpanan untuk file PDF, bisa di folder komputer, OneDrive, atau media penyimpanan lainnya.
- Di bagian "Save as type", klik panah dropdown, lalu pilih PDF dari daftar format.
- Terakhir, klik "Save". Setelah ini, dokumen PDF yang baru akan terbuka secara otomatis di aplikasi penampil PDF default kamu.
Baca juga: Cara Membuat Halaman Berbeda di Word dengan Mudah
Cara Mengubah Word ke PDF via Google Drive
Jika kamu lebih suka bekerja online, Google Drive bisa menjadi pilihan yang sangat praktis. Selain sebagai penyimpanan file, Google Drive juga mendukung konversi dokumen Word ke PDF. Berikut langkah-langkahnya:
- Masuk ke akun Google kamu dan buka Google Drive di browser dengan mengunjungi drive.google.com.
- Unggah file Word yang ingin diubah ke PDF.
- Setelah file diunggah, klik dua kali (double-click) pada file untuk membukanya.
- Klik opsi "Open With" di bagian atas layar dan pilih Google Docs.
- Setelah terbuka di Google Docs, klik "File", lalu pilih "Download As" dan pilih format "PDF Document (.pdf)".
- File PDF akan diunduh dan kamu bisa menyimpannya di lokasi yang diinginkan di komputer kamu.
Cara Mengubah Word ke PDF via Smallpdf
Smallpdf adalah layanan konversi PDF online yang populer. Situs ini menawarkan berbagai alat pengeditan dan konversi file yang dapat diakses dengan mudah tanpa khawatir file dokumenmu jadi berantakan. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka situs Smallpdf di browser.
- Unggah file Word kamu ke bagian yang tersedia untuk unggah file. Kamu bisa melakukannya dengan menarik file langsung ke halaman atau klik tombol "Choose file".
- Smallpdf secara otomatis akan memulai proses konversi. Tunggu beberapa detik hingga selesai.
- Setelah file dikonversi, kamu bisa mengunduhnya dengan klik "Download" dan menyimpannya di komputer kamu.
Cara Mengubah Word ke PDF via pdf2doc.com
Situs pdf2doc.com juga menyediakan layanan pengubahan Word ke PDF secara gratis. Situs ini juga memungkinkanmu untuk mengonversi beberapa file sekaligus dengan langkah-langkah sederhana:
- Buka situs pdf2doc.com di browser kamu.
- Pilih tab "Word to PDF" dari pilihan yang tersedia di bagian atas halaman.
- Klik tombol "Upload Files" dan pilih file Word yang ingin kamu konversi.
- Setelah file terunggah, situs akan langsung memulai proses konversi. Tunggu beberapa detik.
- Setelah proses selesai, kamu bisa mengunduh file PDF dengan klik tombol "Download".
Cara Mengubah Word ke PDF via Ilovepdf
Ilovepdf adalah situs lain yang menawarkan layanan konversi Word ke PDF secara online. Cara penggunaannya sangat simpel dan efisien:
- Buka situs Ilovepdf di browser.
- Klik tombol "Pilih File Word" dan pilih file yang ingin diubah menjadi PDF.
- Setelah file diunggah, klik tombol "Konversi ke PDF".
- Tunggu sampai proses selesai, dan setelah itu kamu bisa mengunduh file PDF hasil konversi dengan klik tombol "Unduh PDF".
Cara Mengubah Word ke PDF via PDF Converter
Untuk kamu yang lebih sering menggunakan smartphone Android, mengonversi Word ke PDF bisa dilakukan dengan aplikasi yang bisa diunduh langsung dari PlayStore. Caranya cukup mudah:
- Unduh aplikasi "Word to PDF Converter" dari PlayStore.
- Setelah aplikasi terpasang, buka dan tap tanda "+" untuk memasukkan file Word yang ingin diubah.
- Setelah file diunggah, klik "Convert to PDF" dan tunggu beberapa saat hingga proses konversi selesai.
- File yang sudah diubah ke PDF akan tersimpan otomatis di folder phone kamu.
Baca juga: 3 Cara Membuat Kop Surat di Word, Lengkap & Mudah!
Jangan sampai waktu kerjamu pusing duluan karena harus mindahin file ini-itu. Karena itu, legain sedikit sambil dengerin lagu-lagu favoritmu dengan berlangganan Spotify Premium. Katanya, dengerin lagu bisa melatih fokus biar kerja jadi makin efisien, loh!