7 Ide Bisnis Anak Muda dengan Modal Terjangkau | Telkomsel

7 Ide Bisnis Anak Muda dengan Modal Terjangkau

Article

Di tengah tingginya harga bahan pokok dan semakin beragamnya pilihan yang memengaruhi gaya hidup, ada banyak orang yang tergerak untuk mencari ide bisnis demi memperoleh pemasukan tambahan.

 

Bisnis yang ingin digeluti orang-orang, terutama anak-anak muda, biasanya tidak memakan modal tinggi, menyenangkan untuk dijalankan alias selaras dengan passion, dan dapat dikerjakan di waktu luang.

 

Penasaran dengan rekomendasi ide bisnis yang dapat kamu realisasikan? Kamu datang ke artikel yang tepat! Soalnya, melalui artikel yang dirangkum dalam poin-poin berikut, Telkomsel akan membahasnya untuk kamu~ 

 

  1. Menjadi Dropship Merchandise K-pop

  2. Bisnis Jasa Titip (Jastip) Event Besar

  3. Bisnis Berlangganan Aplikasi Premium

  4. Bisnis Penitipan Hewan

  5. Bisnis Cuci Sepatu

  6. Bisnis Jasa Pembuatan Konten

  7. Bisnis Event Organizer

 

Sebagai informasi tambahan, apabila kamu berniat untuk mengelola usaha dan ingin memudahkan komunikasi antaranggota, kamu bisa banget, lho, memanfaatkan Telkomsel Enterprise untuk mempermudah komunikasi antarpegawai.

 

Soalnya, karyawan yang tempat kerjanya mengaktifkan paket ini berhak mendapatkan kuota internet, SMS, telepon, dan bebas berkomunikasi minim hambatan dengan jumlah pengguna tanpa batas.

 

Biar kamu nggak kelamaan nunggu, langsung baca artikel selengkapnya, yuk!

 

Baca Juga: Cara Mulai Bisnis Online dari Mana Saja

 

7 Ide Bisnis Anak Muda dengan Modal Terjangkau

Sekarang ini, membuat bisnis atau usaha dilakoni oleh banyak orang karena banyak pertimbangan. Selain untuk memperoleh uang tambahan, ada beberapa pengusaha yang memang ingin sekadar menyalurkan passion atau mengisi waktu luang saja.

 

Intinya, apa pun alasannya, kamu selalu boleh menerapkan tujuh ide bisnis berikut ini.

  1. Menjadi Dropship Merchandise K-pop

    Ide bisnis pertama yang masuk ke dalam daftar rekomendasi Telkomsel adalah reseller dan dropship merchandise K-pop. Selain menguntungkan, kalau kamu penggemar K-pop, bisnis ini tentunya sangat menyenangkan. 

     

    Dengan menjadi dropship, kamu tidak perlu mengeluarkan modal sama sekali. Sebab, kamu hanya menjadi perantara antara pembeli dan pihak supplier. Meskipun tanpa modal, kamu bisa mengantongi jutaan rupiah, lho!

     

  2. Jasa Titip (Jastip) Event Besar

    Jasa titip (jastip) adalah bisnis musiman yang selalu muncul ketika ada event besar, seperti pameran buku, pameran produk kecantikan, pameran baju berkualitas tinggi, dan lain sebagainya.

     

    Untuk menjalankan bisnis ini, kamu tidak perlu modal yang terlalu besar. Sebab, kamu hanya harus mendatangi event, membayarkan permintaan buyer terlebih dahulu, dan memastikan barang terkirim dengan selamat. 

     

  3. Bisnis Berlangganan Aplikasi Premium

    Meskipun akses untuk berlangganan aplikasi premium sudah terbuka lebar, ada beberapa orang yang tetap membutuhkan jasa ini karena beberapa alasan. Oleh sebab itu, bisnis aplikasi premium ternyata cukup high demand.

     

    Supaya dapat menjalankan bisnis aplikasi premium dengan baik, kamu perlu tahu harga pasar, rajin melakukan promosi, dan cepat dalam membalas pesan customer. Fyi, bisnis ini gak perlu skill khusus atau modal besar, lho! 

     

Baca Juga: Cara Mencari Ide Bisnis yang Sesuai dengan Kamu!

  1. Bisnis Penitipan Hewan

    Ide bisnis selanjutnya yang masuk ke dalam daftar rekomendasi Telkomsel adalah penitipan hewan. Ketika sang pemilik sedang bekerja, kuliah, atau pulang kampung, harus ada seseorang yang menjaga peliharaannya, kan? 

     

    Untuk dapat menjalankan bisnis ini, kamu tidak memerlukan modal puluhan juta. Kamu hanya perlu memahami cara memelihara hewan tertentu dan menunjukkan kasih sayang pada peliharaan selama si majikan jauh darinya.

     

    Kendati demikian, mengingat bisnis ini belum dikenal oleh banyak orang, apabila kamu benar-benar serius untuk menggelutinya, kamu harus rajin melakukan promosi dan menjaga kepercayaan dari customer.

     

  2. Bisnis Cuci Sepatu

    Selain cuci baju alias laundry, sekarang ini ada bisnis cuci sepatu, lho! Meskipun mencuci sepatu terkesan sepele dan tidak sulit dilakukan, nyatanya prospek bisnis ini tergolong bagus di masa sekarang.

     

    Supaya kamu dapat menjalankan bisnis ini dengan baik dan memperoleh keuntungan yang setara, kamu harus dapat menentukan tempat bisnis yang sesuai dengan target pasar.

     

    Selain itu, kamu juga perlu melakukan promosi rutin melalui media sosial; menyediakan peralatan bisnis, seperti mesin cuci sepatu, rak penyimpanan, cairan pembersih, dan sebagainya; serta menguasai teknik pencucian.  

     

  3. Jasa Pembuatan Konten

    Jasa pembuatan konten tentunya sangat diminati oleh anak-anak muda. Soalnya, bisnis satu ini tidak membutuhkan modal besar dan mampu menghasilkan uang jutaan rupiah jika jasamu sudah dipercaya klien.

     

    Untuk dapat menjalankan bisnis pembuatan konten, kamu harus mempunyai tools yang dibutuhkan dan kemampuan mengelola konten. Selain itu, kamu juga perlu memiliki kemampuan manajemen waktu dan komunikasi yang baik.

     

    Sebagai informasi tambahan, kamu boleh menawarkan berbagai paket pembuatan konten yang sesuai dengan skill-mu atau memilih salah satu yang paling lihai kamu kerjakan saja. It’s all up to you, Guys, semangat!

     

  4. Bisnis Event Organizer

    Ide bisnis terakhir yang masuk ke dalam daftar rekomendasi Telkomsel adalah event organizer. Setelah pandemi dinyatakan usai, ketertarikan masyarakat terhadap acara luring terpantau meningkat signifikan.

     

    Supaya tidak mengeluarkan modal yang terlalu besar, kamu dapat memilih satu spesifikasi event yang kamu kuasai, seperti pernikahan, acara ulang tahun, perayaan milestones, event kantor, atau yang lainnya.

     

    Sama seperti bisnis lainnya, untuk menjalankan bisnis ini, kamu perlu memiliki skill dasar penyusunan acara, seperti mempunyai kenalan vendor, memahami tata cara penyelenggaraan event, dan mampu berkomunikasi.

     

Baca Juga: Temukan Platform untuk Mulai Bisnis Online di Sini!

 

Itu dia tujuh rekomendasi ide bisnis anak muda yang dapat kamu jadikan referensi. Semoga bermanfaat, ya, Guys!

 

Kalau kamu punya berbagai rekening bank yang diperuntukkan bagi beragam kepentingan yang berbeda, salah satunya untuk menyimpan keuntungan usaha, kamu bisa memanfaatkan Telkomsel Redi biar nggak kebingungan.

 

Soalnya, aplikasi satu itu nggak cuman memudahkan kamu dalam melakukan transfer antarbank tetapi juga mengingatkan kamu untuk melunasi tagihan, menyediakan fitur QR code, dan masih banyak lagi~ Jangan lupa download, ya!

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim