
Aamon adalah salah satu hero assassin dalam permainan Mobile Legends yang cukup disegani. Selain nama aslinya, karakter satu ini juga mendapat julukan “The Prince of Abyss”.
Sebagai hero, Aamon diperlengkapi dengan skill 1 (soul shards), skill 2 (slayer shards), ultimate skill (endless shards), dan passive skill (invisible armor). Meskipun ia punya banyak kemampuan, kamu tetap bisa menumpasnya dengan hero counter.
Lantas, siapa saja, ya, karakter yang bisa menumbangkan sang hero fighter? Melalui artikel yang diringkas dalam enam poin berikut ini, Telkomsel akan menjabarkan penjelasannya untuk kamu~
Nah, sebelum main bareng yang lain, jangan lupa untuk memanfaatkan Voucher Games dari Telkomsel, ya! Soalnya, hanya dengan Rp1.500 aja, kamu udah bisa top up diamond Mobile Legends. Supaya praktis, belinya lewat MyTelkomsel aja~
Langsung check this out, yuk, Guys!
Baca Juga: Begini Cara Dapat Kode Redeem Mobile Legends
6 Hero Counter Aamon dalam Permainan Mobile Legends
Sama seperti karakter dalam permainan Mobile Legends lainnya, Aamon juga mempunyai kisah dan latar belakangnya sendiri. Meskipun publik menganggapnya sebagai sosok sempurna, assassin itu ternyata menyimpan rahasia yang kelam.
Perlu diketahui bahwa Aamon adalah putra pertama sekaligus pewaris tahta House Paxley, sebuah keluarga bangsawan yang mempunyai pengaruh dan kuasa besar kawasan Castle Aberleen.
Sebagai anak tertua, ia dididik dengan keras dan diajarkan berbagai hal rumit demi menjaga keutuhan keluarga sekaligus memperluas kekuasaan. Bahkan, sang ayah turut mengajarkan sihir mematikan yang menjadi rahasia kekuatan House Paxley.
Oleh sebab itu, walaupun cerdas, tangguh, dan berkepribadian santun, ia lebih banyak menghabiskan waktunya untuk merenung serta menyendiri. Ia juga tidak terlalu dekat dengan saudara-saudaranya dan hanya melindungi mereka dari jauh.
Singkat cerita, ayah dan ibu Aamon dinyatakan meninggal dalam sebuah badai pasir misterius. Pada akhirnya, laki-laki itu diangkat sebagai kepala keluarga di usia yang masih sangat belia dan dipaksa membuat keputusan-keputusan besar.
Di luar dugaan, Aamon berhasil mempertahankan ajaran, kebiasaan, dan warisan yang ditinggalkan oleh mendiang orang tuanya. Ia lihai berpolitik, kejam ketika sudah turun ke medan perang, namun berhati lembut saat berhadapan dengan rakyat.
Sayangnya, ujian datang ke dalam hidup Aamon dalam rupa saudara laki-lakinya. Ia mempunyai adik bernama Gusion yang dikenal nakal, pembangkang, dan tidak bisa menjaga nama baik keluarga.
Tak hanya itu, Gusion mempunyai tanda di tubuhnya yang mengindikasikan bahwa dirinya terikat dengan kuasa gelap. Untuk menyelamatkan Gusion, Aamon langsung bertekad untuk mencari akar kutukan yang membelenggu keluarganya.
Usai menyimak latar belakang sang hero assassin, mari cermati hero counter yang bisa kamu gunakan untuk mengalahkannya.
Baca Juga: 6 Hero Counter Brody di ML, Mana Jagoanmu?
-
Ling
Hero counter Aamon pertama yang akan Telkomsel perkenalkan adalah Ling. Karakter assassin itu bisa menumbangkan The Duke of Shards dengan ultimate skill yang dimilikinya, yaitu area of effect.
Jika sudah mengaktifkan kemampuan tersebut, Aamon dan karakter lainnya akan sulit menghindar dari serangan Ling, bahkan ketika hero tersebut berada dalam mode kamuflase.
Selain itu, Ling juga diperlengkapi dengan mobilitas dan burst yang tinggi sehingga si hero assassin akan mengalami kesulitan ketika berhadapan dengannya.
-
Eudora
Bisa dibilang, Eudora adalah counter Aamon yang paling terkenal sekaligus paling mematikan. Soalnya, karakter mage itu mempunyai burst damage yang nyaris tidak bisa ditangani oleh siapa pun.
Kalau kamu tertarik untuk mengandalkan Eudora sebagai counter Aamon, kamu bisa memanfaatkan kemampuan crowd control yang ia miliki lalu mengombinasikannya dengan skill 1 dan ultimate skill yang ada padanya.
-
Paquito
Tak hanya Ling dan Eudora, kamu juga bisa menggunakan karakter Paquito untuk menumpas Aamon. Hero fighter satu ini mempunyai mobilitas yang mantap sehingga ia dapat menangkan Aamon tanpa perlu susah payah.
Selain itu, Paquito juga terkenal dengan combo-nya yang mematikan. Jika combo tersebut dipadukan dengan durabilitas yang dimiliki Paquito, The Duke of Shards harus siap kehilangan nyawanya.
-
Baxia
Baxia adalah hero tank yang dapat kamu manfaatkan untuk menumpas Aamon. Soalnya, karakter satu ini mempunyai kemampuan yang mumpuni untuk berduel secara langsung dengan lawannya.
Tak hanya itu, Baxia dikenal sebagai karakter yang mampu melakukan gank dan reversal. Ia pun diperlengkapi dengan sustain dan damage di atas rata-rata sehingga The Duke of Shards tidak bisa lari darinya dengan mudah.
-
Aurora
Ketika hendak digunakan untuk melawan Aamon, kamu harus memastikan bahwa passive skill Aurora, yakni pride of ice, berada di kondisi yang mumpuni.
Sebagai informasi tambahan, pride of ice merupakan mekanisme yang menjadi kekuatan terbesar Aurora. Jika kekuatan tersebut digunakan secara efektif, sudah pasti musuh akan kelimpungan saat berhadapan dengannya.
-
Brody
Hero counter Aamon terakhir yang bisa Telkomsel rekomendasikan adalah Brody. Meskipun tidak sesakti counter yang lain, kamu tetap bisa mengandalkannya karena hero marksman itu tetap punya perlawanan kuat.
Untuk dapat menggunakannya, kamu bisa melancarkan skill 1 dan skill 2 yang dapat memberikan efek stack lalu stun. Akan tetapi, pastikan Brody tetap menjaga jarak dari Aamon supaya dirinya tidak terlalu terdampak, ya.
Baca Juga: Cara Mudah Top Up ML Pulsa Telkomsel
Itu dia informasi lengkap mengenai hero counter Aamon. Semoga kamu bisa memenangkan permainan, ya! Jangan lupa untuk mengaktifkan Paket GamesMAX dari Telkomsel supaya kamu bisa main tanpa perlu khawatir kuota habis~