
Apa saja kegiatan seru yang cocok dilakukan untuk mengisi waktu senggang?
Salah satunya tentu saja menikmati tayangan drama korea (drakor). Genre drakor sangat beragam dan alur ceritanya menarik sehingga sayang untuk dilewatkan. Bukan hanya genre romantis dan komedi, drakor thriller juga istimewa karena menyuguhkan sensasi istimewa yang memacu adrenalin.
Tak mengherankan jika rekomendasi drakor thriller selalu jadi info penting yang ditunggu-tunggu para penggemar genre tersebut. Kalau kamu termasuk pecinta genre thriller, sebaiknya kamu tidak melewatkan ulasan lengkap tentang deretan drakor thriller terbaik berikut ini.
Perfect Family


Source: Instagram @kbsdrama
Drakor thriller ini diramaikan oleh deretan aktor papan atas negeri ginseng, antara lain Kim Byung Chul, Kim Young Dae, Park Ju Hyun, dan Kim Myung Soo (L INFINITE). Awal ceritanya mengisahkan tentang kehidupan keluarga yang harmonis dan tampak sempurna. Sang ayah merupakan pengacara sukses yang menikahi mantan spesialis neuropsikiatri. Trauma pasca kecelakaan membuat sang istri memutuskan berhenti dari profesinya agar bisa menjadi ibu rumah tangga sepenuhnya.
Kesempurnaan keluarga tersebut berubah saat anak tunggalnya yang selama ini jadi kebanggaan justru dituduh sebagai pelaku pembunuhan di SMA tempatnya bersekolah. Proses pengungkapan kasus pembunuhan lantas diwarnai banyak plot twist yang membuat penonton berdecak kagum dengan alur ceritanya.
The Tyrant


Source: Instagram @thetyrant_drama
Para penggemar genre sains fiksi pasti takjub jika menyaksikan drakor thriller berjudul The Tyrant. jalan ceritanya mengusung tema proyek rahasia badan intelijen Korea Selatan dan Amerika Serikat yang bertajuk The Tyrant Program. Misi besar ini berkutat dengan perburuan senjata biologis untuk mendukung mutasi genetik yang menghasilkan manusia super.
Sayangnya, Amerika Serikat menganggap proyek tersebut sangat berbahaya sehingga memintanya untuk lekas dihentikan. Konflik terus bergulir ketika senjata biologis malah hilang karena direbut pihak tak dikenal. Keseruan drakor thriller ini tak hanya berasal dari genre yang menarik, tetapi juga akting memukau para pemeran utamanya, antara lain Cha Seung-won, Kim Kang-woo, Mu Jin-sung, dan Jo Yoon-su.
The Frog


Source: Instagram @hancinema
Rekomendasi drakor thriller selanjutnya yang tak kalah seru karena bernuansa fantasi adalah The Frog. Tayangan ini menceritakan tentang dua orang yang saling berkaitan tetapi hidup pada kurun waktu berbeda, yaitu Koo Sang Joon yang hidup di tahun 2000-an dan Jeon Yeong Ha yang hidup di tahun 2021. Koo Sang Joon maupun Jeon Yeong Ha ternyata adalah pemilik hotel yang sama pada rentang waktu berbeda. Hubungan keduanya lantas saling terhubung ketika bertemu seorang wanita misterius bernama Yoo Seung A.
Yoo Seung A merupakan tamu hotel yang datang di musim panas dengan membawa kesan misterius. Sejak saat itu, misteri demi misteri dalam drakor thriller ini semakin menarik untuk ditelusuri. Setelah bekerja pada tahun 2000-an di tempat yang sama, Yoon Bo-Min kembali lagi sebagai kepala polisi lalu berniat mengungkap kasus aneh tersebut. Alur cerita yang dramatis dan penuh kejutan pada film The Frog semakin sempurna karena didukung nama-nama besar seperti Park Chan Yeol, Kim Yoon Seok, dan Lee Jung Eun.
Black Out


Source: Instagram @mbcdrama_now
Jangan mengaku pecinta drakor thriller jika belum menyaksikan keseruan Black Out. Drama populer ini mengusung ide cerita utama berupa kasus pembunuhan. Jalan cerita Black Out yang seru kian istimewa karena didukung deretan pemeran populer, seperti Go Bo-gyeol, Byun Yo-Han, Go Joon, dan Kim Bo-ra. Seorang pria bernama Jung Woo terpaksa menjadi penghuni penjara selama 10 tahun karena dituduh membunuh 2 gadis berusia 19 tahun. Kedua temannya tersebut lenyap begitu saja tanpa menyisakan petunjuk apa pun.
Setelah menyelesaikan masa hukuman tersebut, Jung Woo pun bebas dan berusaha menjalani kehidupan barunya. Namun, persoalan tak berhenti begitu saja karena penemuan kerangka manusia justru membangkitkan masa lalu Jung Woo. Semua orang menduga kalau pelaku pembunuhan yang sebenarnya masih berkeliaran bebas.
Your Honor


Source: Instagram @channel.ena.d
Salah satu drakor thriller terbaik yang mengusung topik hukum adalah Your Honor. Ceritanya mengisahkan tentang kehidupan seorang hakim yang baik hati bernama Song Pan Ho. Kehidupan Song Pan Ho berubah setelah putranya, Song Ho Young terlibat permasalahan dengan seorang bos mafia bernama Kim Kang Heon. Song Ho Young membunuh putra Kim Kang Heon yang bernama Kim Sang Hyuk dalam sebuah kecelakaan motor yang tidak disengaja.
Kejadian mengenaskan tersebut mengubah karakter Song Pan Ho yang berupaya melakukan segala cara demi membebaskan putranya dari hukuman. Kim Kang Heon pun tak tinggal diam karena merasa harus balas dendam atas kematian putranya. Dukungan aktor populer seperti Son Hyun Joo, Kim Myung Min, Kim Do Hoon, dan Jung Eun Chae membuat Your Honor makin menarik untuk disaksikan sampai tuntas.
Gyeongseong Creature Season 2


Source: Instagram @netflixkcontent
Kesuksesan Gyeongseong Creature Season 1 jelas membuat tayangan lanjutannya jadi sangat dinantikan. Cerita menantang yang dihadapi karakter utama pada serial pertama kembali menyuguhkan ketegangan yang tak kalah seru. Sejumlah aktor yang mendukung seri keduanya pun masih sama, yaitu Park Seo Joon, Han Seo Hee, Ji Woo, Claudia Kim, dan Bae Hyun Sung.
Bila sebelumnya Gyeongseong Creature mengambil latar tahun 1945 saat zaman pendudukan Jepang atas Korea, maka lain halnya dengan serial kedua. Season kedua justru mengusung berlangsung di Seoul dengan latar waktu tahun 2024. Karakter-karakter utama pada drakor thriller ini harus menghadapi serangan makhluk misterius yang membahayakan keselamatan. Kekacauan yang terjadi diwarnai ketegangan dan momen sejarah masa lalu yang menarik untuk disimak.
Kalau kamu sudah tak sabar ingin menyaksikan rekomendasi drakor thriller terbaik tersebut, maka jangan lupa mengandalkan IndiHome sebagai jalan keluarnya. Tak hanya memaksimalkan manfaat koneksi internet cepat dan stabil, kamu bisa berlangganan Add-on streaming di IndiHome agar tidak ketinggalan menyaksikan keseruan drakor favoritmu. Nikmati suguhan tayangan berkualitas dari IndiHome yang siap menyempurnakan momen santaimu.