5 Rekomendasi HP itel Spek Wow, Harga Terjangkau!

5 Rekomendasi HP itel Spek Wow, Harga Terjangkau

Untuk memenuhi permintaan dan kebutuhan pasar, ada beberapa brand ponsel baru yang masuk ke Indonesia dan menawarkan produk berspesifikasi tinggi namun dengan harga terjangkau. Salah satu brand yang dimaksud adalah HP itel.

 

Perlu diketahui bahwa HP itel berasal dari Tiongkok. Meskipun sudah didirikan sejak tahun 2008 silam, brand ini baru masuk ke tanah air pada tahun 2020 lalu dan mengincar masyarakat yang memang mencari ponsel dengan harga miring.

 

Mau beli HP itel tapi masih menimbang-nimbang karena belum mengetahui spesifikasinya? Langsung cek artikel ini aja! Namun, sebelum menyimak penjelasan selengkapnya, pahami poin-poin pembahasannya terlebih dahulu, ya!

 

  1. itel S25

  2. itel A80

  3. itel P65

  4. itel RS4

  5. itel P55 NFC

 

Sebagai informasi tambahan, Telkomsel menyediakan paket BundlingMAX yang dapat memberikan keuntungan tambahan setiap kali kamu membeli gawai tertentu di mitra yang bekerja sama dengan Telkomsel. 

 

Paket ini menyediakan kuota jumbo dengan harga yang cukup terjangkau. Nah, untuk melihat besaran harga paket, benefit yang diperoleh dari pembelian paket, dan tipe ponsel yang disediakan, langsung ceki-ceki ke tautan berikut ini, yuk!

 

Tanpa menunggu lebih lama lagi, mari langsung simak pembahasan selengkapnya.

 

Baca Juga: Itel S23: Smartphone Terjangkau dengan Fitur Canggih

 

 

Rekomendasi 5 HP itel, Lengkap dengan Spesifikasi dan Harganya

 

Di antara banyaknya HP itel yang ada, Telkomsel sudah memilihkan lima keluaran terbaik yang menawarkan spesifikasi mantap namun dengan harga yang tetap bersahabat. Yuk, langsung intip rekomendasi selengkapnya!

 

  1. itel S25

    Ini dia spesifikasi itel S25 yang perlu kamu pahami.

     

    Dimensi

    166,78 mm x 77,13 mm x 7,3 mm

    Bobot

    186,6 gram

    Pilihan warna

    Mambo mint, sahara gleam, dan bromo black

    Chipset

    UNISOC Tiger T620

    Layar

    AMOLED (6,78 inci)

    RAM dan memori internal

    8 GB/128 GB

    Kamera utama

    50 MP (wide)

    Kamera depan

    32 MP

    Kapasitas baterai

    5000 mAh (fast charging 15 Watt)

    Tipe charger

    Type-C

    Harga

    Mulai dari Rp1.899.000

     

    Untuk ponsel dengan harga sejutaan, itel S25 sudah menawarkan performa yang cukup oke mengingat chipset yang digunakan juga cukup mumpuni dalam melakukan berbagai aktivitas.

     

    Selain itu, kualitas layarnya juga jempolan karena telah dilengkapi dengan panel AMOLED yang refresh rate-nya menembus angka 120 Hz. Hal ini terbilang masih jarang untuk ponsel dengan harga sejuta.

     

    Tak hanya itu, itel S25 pun sudah punya fitur NFC, infrared, dan fingerprint under display. Hanya saja, ponsel ini masih menggunakan mono speaker, hanya dijanjikan satu kali update sistem, dan hasil fotonya kurang bagus. 

     

  2. itel A80

    Ini dia spesifikasi itel A80 yang perlu kamu pahami.

     

    Dimensi

    165,9 mm x 77,3 mm x 8,54 mm

    Bobot

    189 gram

    Pilihan warna

    Sandstone black, glacier white, dan  wave blue

    Chipset

    UNISOC Tiger T603

    Layar

    IPS LCD (6,7 inci)

    RAM dan memori internal

    4 GB/128 GB

    Kamera utama

    50 MP (wide, dilengkapi kamera AI)

    Kamera depan

    8 MP (wide)

    Kapasitas baterai

    5000 mAh (10 Watt)

    Tipe charger

    Type-C

    Harga

    Mulai dari Rp1.265.000

     

    Untuk ponsel dengan harga mulai dari Rp1,2 juta; itel A80 dinilai mempunyai kinerja yang cukup mulus. Kapasitas memori yang cukup besar dan adanya triple slot juga menjadi daya tarik ponsel ini.

     

    Namun, itel A80 tidak dilengkapi dengan fitur fast charging sehingga pengisian dayanya pun terasa lambat. Sensornya pun kurang lengkap dan sistem operasinya pun masih Android Go Edition yang fiturnya terbatas. 

     

Baca Juga: 25 HP Samsung Terbaru dari 1-5 Juta, Mana yang Terbaik?

 

  1. itel P65

    Ini dia spesifikasi itel P65 yang perlu kamu pahami.

     

    Dimensi

    165,9 mm x 77,3 mm x 7,9 mm

    Bobot

    192,4 gram

    Pilihan warna

    Cyber blaze, cyber black, dan cyber titanium

    Chipset

    UNISOC Tiger T615

    Layar

    IPS LCD (6,7 inci)

    RAM dan memori internal

    8 GB/128 GB, 8 GB/256 GB

    Kamera utama

    50 MP (wide, f/1.8) dan 0.3 MP (depth, f/2.4)

    Kamera depan

    8 MP (wide)

    Kapasitas baterai

    5000 mAh (fast charging 18 Watt)

    Tipe charger

    Type-C

    Harga

    Mulai dari Rp1.499.000

     

    Untuk ponsel dengan harga yang sangat terjangkau, kekurangan itel P65 yang paling mencolok hanya terletak pada speaker-nya yang masih mono, chipset-nya kurang kencang, dan kameranya belum ultrawide.

     

    Sementara itu, perihal keunggulan, ponsel ini dinilai nyaman untuk bermain game dan menonton film karena refresh rate-nya mencapai 120 Hz. Besaran RAM dan kapasitas penyimpanannya juga oke.

     

    Selain itu, ponsel ini juga sudah dilengkapi dengan NFC, lho! Kamu juga akan dimanjakan dengan desainnya yang epik karena bertema cyber dan menyerupai ponsel khusus gaming.

     

  2. itel RS4

    Ini dia spesifikasi itel RS4 yang perlu kamu pahami.

     

    Dimensi

    163,69 mm x 75,69 mm x 8,15 mm

    Bobot

    195 gram

    Pilihan warna

    Lurex black, silvery white, dan elegant beige

    Chipset

    MediaTek Helio G99 Ultimate

    Layar

    IPS LCD (6,6 inci)

    RAM dan memori internal

    8 GB/128 GB, 8 GB/256 GB, 12/256 GB

    Kamera utama

    50 MP (wide, dilengkapi kamera AI)

    Kamera depan

    8 MP (wide)

    Kapasitas baterai

    5000 mAh (fast charging 45 Watt)

    Tipe charger

    Type-C

    Harga

    Mulai dari Rp1.599.000

     

    itel RS4 menawarkan pergerakan yang mulus dengan layar selebar 6,6 inci dan refresh rate 120 Hz. Ponsel ini juga sudah dilengkapi dengan NFC, slot microSD, dan fitur dynamic bar.

     

    Selain itu, itel RS4 pun mempunyai kualitas speaker yang mantap, kamera belakang yang jernih, dan bisa digunakan untuk bermain game berat. Hanya sama, kamera utama ponsel ini belum ultrawide, Guys.

     

  3. itel P55 NFC

    Ini dia spesifikasi itel P55 NFC yang perlu kamu pahami.

     

    Dimensi

    163 mm x 75 mm x 8.55 mm

    Bobot

    188 gram

    Pilihan warna

    Biru, hitam, dan kuning keemasan

    Chipset

    UNISOC Tiger T606

    Layar

    IPS LCD (6,6 inci)

    RAM dan memori internal

    8 GB/128 GB, 8 GB/256 GB

    Kamera utama

    50 MP (wide, f/1.8) dan 0.3 MP (depth, f/2.4)

    Kamera depan

    8 MP (wide)

    Kapasitas baterai

    5000 mAh (fast charging 18 Watt)

    Tipe charger

    Type-C

    Harga

    Mulai dari Rp1.250.000

     

    Sesuai namanya, itel P55 NFC sudah dilengkapi dengan fitur NFC. Selain itu, ponsel ini juga cukup nyaman dipakai untuk aktivitas harian karena performanya terbilang gesit untuk HP dengan harga sejutaan.

     

    Ponsel ini pun mempunyai fitur adaptive brightness alias fitur adaptasi tingkat kecerahan sesuai lingkungan. Hanya saja, mengingat harganya yang murah meriah, respons fitur ini masih tergolong lambat. 

     

Baca Juga: HP Samsung Terbaru 2024 Termurah, Ada Pilihan Kamu?

 

Itu dia rekomendasi HP itel yang spesifikasinya mantap namun harganya bersahabat. Semoga bermanfaat dan dapat menjadi bahan pertimbangan untukmu sebelum melakukan pembelian!

 

Oh, ya, apabila kamu membutuhkan informasi lebih mendalam mengenai spesifikasi, harga, dan fitur gawai, kamu dapat melihat review yang diunggah di berbagai kanal YouTube. Supaya lancar, jangan lupa pakai Telkomsel Orbit, ya!

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim