
Tahukah kamu, OPPO memiliki fitur bernama Talkback? Fitur ini sangat membantu pengguna penyandang tunanetra atau yang memiliki gangguan penglihatan dalam menggunakan HP OPPO.
Namun ada kalanya fitur Talkback tiba-tiba aktif sendiri. Tentunya ini mengganggu kenyamanan bagi yang tidak menginginkannya. Telkomsel akan kasih tau kamu cara menonaktifkan talkback OPPO dalam poin berikut:
HP OPPO memang dilengkapi dengan berbagai fitur yang memudahkan penggunanya. Agar penggunaannya maksimal, lengkapilah HP OPPO kamu dengan jaringan internet Telkomsel terkuat dan terluas.
Pilih berbagai paket internet PraBayar yang dibuat sesuai kebutuhan. Gunakanlah di jaringan 4G VoLTE yang akan memberikanmu pengalaman lebih memuaskan. Buktiin deh dengan aktivasi paket internet kamu melalui MyTelkomsel!
Setelah aktivasi, kamu bisa gunakan HP OPPO kamu untuk online kapanpun dan dimanapun. Makin nyaman lagi jika kamu tahu cara menonaktifkan talkback OPPO lho! Yuk simak di penjelasan artikel ini.
Baca Juga: 5 Cara Merekam Layar HP OPPO, Cocok Buat Gamers!
Perlu untuk kamu ketahui, Talkback adalah fitur untuk membantu pengguna penyandang tunanetra atau yang memiliki gangguan penglihatan. Fitur ini dapat membantu mereka menggunakan perangkat Android secara mandiri.
Fitur ini akan membacakan setiap teks yang muncul di layar. Selain itu Talkback juga bisa memberikan umpan balik suara saat pengguna menyentuh layar.
Talkback bisa aktif secara otomatis di HP OPPO maupun diaktifkan secara tidak sengaja oleh pengguna. Sebab ada tombol pintasan untuk mengaktifkannya yang mungkin tidak kamu sadari.
Tak perlu khawatir ya, karena fitur Talkback bisa dimatikan kok. Caranya pun mudah saja yang akan dijelaskan dalam penjelasan berikutnya.
Nonaktifkan Talkback OPPO Lewat Setting
Untuk menonaktifkan Talkback di HP OPPO, kamu melakukannya bisa lewat setting. Ikuti cara menonaktifkan talkback OPPO berikut:
- Buka menu “Setting” atau “Pengaturan” melalui beranda.
- Gulir hingga menemukan menu “Additional Setting”.
- Pilih opsi “Accessibility” atau “Aksesibilitas”.
- Klik opsi “Vision”.
- Klik “Talkback”.
- Tekan tombol “toggle” Talkback.
- Muncul pop up menu lalu tekan tombol “Stop”.
- Kembalilah ke beranda dan gunakan beraktivitas seperti biasa, seharusnya kamu tidak mendapatkan umpan balik talkback.
Baca Juga: 5 Cara Cek IMEI OPPO Ini Gampang Banget!
Nonaktifkan Talkback OPPO Pakai Tombol
Mematikan fitur Talkback juga bisa dilakukan dengan cara lain pada beberapa seri OPPO yang sudah menggunakan ColorOS 13. Caranya yaitu dengan menggunakan kombinasi tombol.
Mirip seperti cara melakukan reset HP Android, tombol fisik di sisi HP ternyata juga bisa digunakan untuk mengakses talkback pada merk OPPO. Ada dua kombinasi yang bisa kamu coba untuk mematikan talkback pada OPPO, yaitu:
-
Kombinasi Tombol Volume dan Power
Simak cara menonaktifkan talkback OPPO menggunakan kombinasi dua jenis tombol fisik yaitu:
- Pastikan HP OPPO dalam keadaan menyala dan kamu sudah masuk ke beranda.
- Tekan dan tahan tombol volume down dan tombol power secara bersamaan selama beberapa detik.
- Kamu akan mendapatkan notifikasi Talkback telah dinonaktifkan.
-
Kombinasi Tombol Volume
Simak cara menonaktifkan talkback OPPO menggunakan kombinasi dua jenis tombol fisik yang sama sebagai berikut:
- Pastikan HP OPPO kamu dalam keadaan menyala dan kamu sudah masuk ke beranda.
- Tekan dan tahan tombol volume up dan volume down secara bersamaan selama beberapa detik.
- Kamu akan mendapatkan notifikasi Talkback telah dinonaktifkan.
Nonaktifkan Talkback OPPO via Google Assistant
Untuk menonaktifkan Talkback OPPO via Google Assistant, ikuti lakukan cara berikut:
- Tekan dan tahan tombol Home atau Power untuk membuka Google Assistant.
- Ucapkan “Matikan Talkback”.
- Tunggu Google Assistant memproses permintaan kamu.
- Kamu akan mendapatkan pesan suara bahwa Talkback telah dinonaktifkan.
- Kembalilah ke beranda dan gunakan seperti biasa untuk mengecek talkback sudah tidak berfungsi.
Demikianlah beberapa cara menonaktifkan talkback OPPO yang bisa kamu lakukan sendiri. Ternyata gampang banget ya!
Setelah menonaktifkan Talkback, kamu masih bisa mengaktifkannya kembali kapan saja kok. Cara mengaktifkannya lagi juga tak kalah mudah yaitu tinggal mengikuti langkah yang sama untuk mematikannya.
Baca Juga: 4 Cara Restart HP OPPO, Bisa Tanpa Tombol
Kenyamanan dalam menggunakan HP memang kita perlukan banget. Termasuk kenyamanan dalam beraktivitas online kapan saja, ya kan?
Untuk itu, tentu saja kamu harus aktivasi Paket Internet Sakti dari Telkomsel yang kuotanya besar untuk internetan sepuasnya. Tersedia dalam berbagai pilihan kuota dan harga, mulai dari Rp6.000 aja lho!
Untuk mengaktifkan Paket Internet Sakti, kamu bisa melakukannya melalui aplikasi MyTelkomsel. Yuk buruan aktifkan dan kumpulkan Telkomsel Poin dari setiap transaksi yang kamu lakukan. Tukarkan dengan berbagai reward menarik!