
Siapa nih, yang suka banget berenang? Selain menyenangkan, berenang juga punya banyak banget manfaatnya buat kesehatan tubuh kamu, lho. Manfaat renang bukan cuma buat kesehatan fisik, tapi juga buat kesehatan mental kamu.
Nah, di artikel kali ini, kita akan bahas beberapa manfaat dari olahraga renang, nih. Kira-kira ini nih, beberapa manfaat olahraga renang yang bakal kita bahas lebih lanjut di bawah:
- Menjaga Kesehatan Jantung
- Meningkatkan Kekuatan Otot
- Membantu Menurunkan Berat Badan
- Meningkatkan Fleksibilitas
- Baik Buat Kesehatan Paru-paru
- Mencegah Risiko Cedera
- Menjaga Postur Tubuh
- Mengurangi Stress
- Meningkatkan Kualitas Tidur
- Bikin Mood Jadi Happy
- Meningkatkan Koordinasi Gerakan
- Meningkatkan Imun Tubuh
- Menjaga Kesehatan Kulit
- Mengurangi Risiko Terkena Penyakit Kronis
- Menjaga Kesehatan Pernapasan
- Mengurangi Radang Sendi
Baca Juga: Manfaat Olahraga Jadi Sia-sia Karena Hal-hal Ini!
Wah, ternyata ada banyak banget ya, manfaat dari olahraga renang. Eits, sebelum kita bahas lebih lanjut Telkomsel mau kasih tahu kamu teman olahraga yang bakal setia menemani semua langkah sehat kamu, nih.
Yup, kini ada aplikasi FITA by Telkomsel yang bakal setia menemani kamu olahraga, lho. Bareng aplikasi ini, kamu bisa melakukan olahraga apapun yang kamu sukai, termasuk berenang.
Cara mendapatkan dan menggunakan aplikasi ini juga gampang banget, lho. Kita bahas lebih lanjut di bawah, ya.
Manfaat Olahraga Renang
Ternyata, ada banyak banget lho, manfaat dari olahraga renang yang mungkin belum kamu ketahui. Biar kamu nggak penasaran, kita bakal bahas lebih lanjut poin-poin di atas. Simak baik-baik, yuk!
-
Menjaga Kesehatan Jantung
Olahraga renang merupakan latihan kardiovaskular yang baik, dapat memperkuat otot jantung dan meningkatkan aliran darah ke seluruh tubuh.
-
Meningkatkan Kekuatan Otot
Renang melibatkan hampir semua kelompok otot dalam tubuh, sehingga membantu meningkatkan kekuatan dan daya tahan otot secara keseluruhan.
-
Membantu Menurunkan Berat Badan
Aktivitas renang dapat membakar kalori dengan efektif, sehingga membantu menurunkan berat badan dan menjaga kebugaran tubuh.
-
Meningkatkan Fleksibilitas
Gerakan dalam air saat berenang membantu meningkatkan fleksibilitas sendi dan otot, serta meningkatkan rentang gerak tubuh.
-
Baik Buat Kesehatan Paru-paru
Berenang melibatkan penggunaan pernapasan yang lebih dalam dan teratur, sehingga membantu meningkatkan kapasitas paru-paru.
-
Mencegah Risiko Cedera
Kegiatan renang memiliki risiko cedera yang lebih rendah dibandingkan dengan olahraga berat lainnya, karena air memberikan dukungan tubuh dan mengurangi tekanan pada sendi.
Baca Juga: Rekomendasi Sepatu Olahraga untuk Lari
-
Menjaga Postur Tubuh
Renang dapat membantu meningkatkan postur tubuh dengan melatih otot inti dan menjaga keseimbangan tubuh.
-
Mengurangi Stress
Aktivitas renang memiliki efek relaksasi yang dapat mengurangi stres dan kecemasan, serta meningkatkan suasana hati.
-
Meningkatkan Kualitas Tidur
Olahraga renang secara teratur dapat membantu Anda tidur lebih nyenyak dan memperbaiki kualitas tidur.
-
Bikin Mood Jadi Happy
Pada saat melakukan olahraga renang, hormon endorfin akan terproduksi. Nah, hormon ini akan memberikan rasa menyenangkan sehingga mood kamu bakal jadi lebih baik.
-
Meningkatkan Koordinasi Gerakan
Gerakan yang teratur dan terkoordinasi dalam air saat berenang dapat membantu meningkatkan koordinasi tubuh.
-
Menguatkan Tulang
Renang adalah olahraga bebas beban, yang dapat membantu memperkuat tulang dan mencegah osteoporosis.
-
Meningkatkan Imun Tubuh
Aktivitas fisik yang teratur seperti renang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, sehingga tubuh lebih tahan terhadap penyakit dan infeksi.
-
Menjaga Kesehatan Kulit
Air yang digunakan saat berenang dapat membantu membersihkan kulit dan meningkatkan sirkulasi darah ke permukaan kulit.
-
Mengurangi Risiko Terkena Penyakit Kronis
Olahraga renang secara teratur dapat membantu mengurangi risiko penyakit kronis, seperti diabetes, penyakit jantung, lho.
-
Menjaga Kesehatan Pernapasan
Pada saat melakukan olahraga renang, kamu juga harus belajar mengatur nafas kamu, nih. Dengan terbiasa mengatur napas, maka lama kelamaan pun pernapasanmu akan lebih sehat dan terlatih.
-
Mengurangi Radang Sendi
Berenang bisa jadi salah satu olahraga yang aman buat penderita radang sendi, lho. Selain itu, olahraga renang ini juga bisa mengurangi otot kaku dari si penderita radang sendi.
Nah, itu dia guys, beberapa manfaat dari olahraga renang yang mungkin selama ini belum kamu ketahui. Gimana, jadi makin tertarik buat mencoba olahraga yang satu ini, kan?
Baca Juga: Alat Olahraga Rumahan yang Bisa Kamu Buat Sendiri
Apapun olahraganya, jangan lupa buat ditemani sama FITA by Telkomsel, ya. Buat menggunakan aplikasi yang satu ini, kamu tinggal download ada di Google Play Store atau App Store, nih.
Bareng aplikasi ini, kamu bisa melihat progress dari olahraga yang sejauh ini kamu lakukan, lho. Yuk, download sekarang juga!