15 Rekomendasi Tempat Makan di Bandung, Enak dan Murah! | Telkomsel

15 Rekomendasi Tempat Makan di Bandung, Enak dan Murah!

Article

Selain sering dijadikan destinasi wisata karena suasananya yang terkesan damai dan sejuk, Bandung juga kerap didatangi pengunjung karena menyediakan aneka kuliner yang menggugah selera. Penasaran dengan tempat makan di Bandung? 

 

Apabila kamu memang sedang mencari rekomendasi tempat makan di Bandung, kamu datang ke artikel yang tepat! Soalnya, melalui artikel yang dirangkum ke dalam poin-poin berikut, Telkomsel akan memberikan lokasi yang bisa dijadikan referensi. 

 

  1. Warung Nasi Bu Eha

  2. Mie Kocok Simpang Raya

  3. Mie Rica Kejaksaan

  4. Batagor Haji Isan

  5. Boemi Joglo

  6. Warung Nasi Bu Imas

  7. Ayam Nelangsa

  8. Mie Merapi

  9. Bakmi Tjo Kin Braga

  10. Stone Cafe Bandung

  11. Delapan Padi

  12. Food on Wall

  13. One Eighty Coffee

  14. Bellamie Boulangerie

  15. Dakken Restaurant

 

Anyway, kalau kamu sudah menentukan tempat makan enak di Bandung yang sesuai dengan kriteria dan kantong, supaya kamu bisa upload di media sosial sepuasnya, jangan lupa aktifkan Paket Internet Sakti dari Telkomsel, ya!

 

Tanpa menunggu lebih lama lagi, yuk, langsung simak artikel ini!

 

Baca Juga: 15 Wisata Semarang Ini Terkenal Banget

 

Rekomendasi 15 Tempat Makan di Bandung yang Murah dan Enak

Ada berbagai tempat makan di Bandung yang enak dan murah yang dapat kamu kunjungi untuk mengisi perut. Di antara banyaknya lokasi yang tersedia, Telkomsel sudah meringkas lima belas tempat terbaik yang dapat kamu jadikan referensi.

 

Sebelum kamu tambah penasaran, segera cermati pembahasan berikut, ya!

 

  1. Warung Nasi Bu Eha

    Tempat makan di Bandung pertama yang masuk ke dalam rekomendasi Telkomsel adalah Warung Nasi Bu Eha. Tempat makan yang berada di daerah Cihapit ini bahkan pernah disambangi Presiden Joko Widodo, lho!

     

    Kamu dapat menyantap aneka menu yang disediakan, seperti nasi, perkedel, serundeng, pepes telur, gepuk, rendang, jamur, dan sebagainya dengan harga Rp10.000–Rp50.000 per porsi.

     

  2. Mie Kocok Simpang Raya

    Mie kocok adalah makanan yang harus kamu coba ketika berkunjung ke Bandung. Di antara banyaknya penjual mie kocok yang ada, Mie Kocok Simpang Raya di kawasan Cicendo ini adalah salah satu kesukaan warga.

     

    Dengan membayar kurang dari Rp50.000 per porsi, kamu sudah dapat menikmati mie kocok kaya rempah dengan kuah kaldu yang menggugah selera.

     

  3. Mie Rica Kejaksaan

    Mie Rica Kejaksaan merupakan salah satu tempat makan di Bandung yang ramai dikunjungi wisatawan karena rasa mie-nya yang kaya cita rasa dan porsinya yang tidak pelit.

     

    Sebagai informasi tambahan, kamu dapat mencoba mie rica, mie casao, mie caciang pangsit kuah, bakso goreng, pangsit goreng, dan sebagainya. Jangan lupa siapkan amunisi sebesar Rp30.000–Rp50.000 per porsi, ya!

     

  4. Batagor Haji Isan

    Lagi pengin mencicipi batagor khas Bandung? Coba Batagor Haji Isan yang berada di Jalan Bojongloa no. 38, yuk! Dengan harga Rp4.000–Rp20.000, kamu sudah dapat menyantap batagor, bakso, atau mie ayam komplet. 

     

  5. Boemi Joglo

    Boemi Joglo yang berada di kawasan Dago Pakar ini menyediakan masakan Sunda dan menghadirkan suasana rumah. Untuk menikmati santapan yang ada, kamu perlu merogoh kocek sebesar Rp50.000–Rp100.000 per orang.

     

  6. Warung Nasi Bu Imas

    Kalau kamu berkunjung ke Bandung, jangan lupa mampir ke Warung Nasi Bu Imas yang berada di Jalan Balong Gede, ya! Soalnya, bisa dibilang, tempat makan satu ini sangat digandrungi oleh masyarakat dan pesohor Indonesia.

     

    Seperti warung nasi pada umumnya, Warung Nasi Bu Imas menyediakan nasi, ayam bakar, ayam goreng, ikan mas goreng, ikan mas bakar, gepuk, sayur asem, dan sebagainya seharga Rp5.000–Rp30.000.

     

  7. Ayam Nelangsa

    Sesuai namanya, Ayam Nelangsa adalah tempat makan yang dapat kamu jadikan pilihan saat tanggal tua atau ketika dompet sedang tipis-tipisnya. Fyi, tempat makan ini berada di Jalan Setiabudhi.

     

    Berdasarkan informasi yang diperoleh, dilaporkan bahwa Ayam Nelangsa menyediakan beberapa camilan dan paket nasi ayam yang dibanderol dengan harga Rp5.000–Rp25.000 per porsi.

     

Baca Juga: 6 Tips Menyiapkan Dana Liburan, Tukar Telkomsel Poin Biar Hemat

  1. Mie Merapi

    Ingin menyantap mie rempah yang memanjakan lidah? Coba Mie Merapi yang berada di Jalan Dipati Ukur, yuk! Di tempat makan itu, kamu akan dihadapkan dengan berbagai menu nasi, bakmi, dimsum, dan desert.

     

    Keistimewaan yang ditawarkan oleh Mie Merapi adalah cita rasa semangkuk mie rempah (dengan lima pilihan kuah) yang dibanderol dengan harga terjangkau, yaitu Rp25.000-an per porsi.

     

  2. Bakmi Tjo Kin Braga

    Jalan Braga memang dikenal sebagai salah satu destinasi wisata yang pasti dikunjungi oleh turis, baik lokal maupun internasional. Salah satu tempat makan yang dapat kamu kunjungi adalah Bakmi Tjo Kin Braga.

     

    Dengan furniture a la Tiongkok, kamu dapat menikmati semangkuk mie (dan turunannya) yang kaya cita rasa dan sangat menggugah selera. Harganya pun terjangkau, hanya sekitar Rp25.000-an per porsi.

     

  3. Stone Cafe Bandung

    Kamu mencari rekomendasi tempat makan yang terjangkau dengan pemandangan alam yang indah? Mungkin Stone Cafe Bandung yang berada di Dago Pakar bisa kamu jadikan pilihan!

     

    Dengan harga Rp50.000–Rp100.000 per orang, kamu dapat menikmati berbagai menu, seperti salty and spicy tofu, wedges mozzarella, shrimp pocket, chicken drum, dan lain sebagainya.

     

  4. Delapan Padi

    Tempat makan di Bandung lainnya yang masuk ke dalam daftar rekomendasi Telkomsel adalah Delapan Padi. Restoran yang berada di Jalan Dipati Ukur itu menyediakan makanan berat, snack, bahkan layanan catering dan event.

     

    Delapan Padi dikemas dalam bentuk semi-outdoor family dining yang menyajikan makanan western dan Indonesia. Kalau mau ke sini, jangan lupa siapkan dana setidaknya Rp50.000–Rp100.000 per orang, ya!

     

  5. Food on Wall

    Food on Wall merupakan tempat makan yang berada di Jalan Ir. H. Juanda no. 8A, Dago. Tempat makan ini mengusung konsep vending machine yang sudah banyak diterapkan di Jepang.

     

    Jadi, kamu dapat memilih berbagai menu yang terpampang di mesin, seperti burger, kentang goreng, nugget, dan lain sebagainya dengan rentang harga yang berada di angka Rp20.000–Rp50.000. 

     

  6. One Eighty Coffee

    One Eighty Coffee adalah tempat makan di Bandung yang terletak di Jalan Ganesa no. 3, Siliwangi. Berbeda dengan tempat makan lainnya, One Eighty Coffee memberikan sensasi bersantap di kolam renang bagi pengunjungnya. 

     

    Sebagai catatan, menu yang ditawarkan oleh kafe ini kebanyakan bergaya western. Untuk bisa mencicipi makanan sambil merendam kaki di kolam renang, silakan siapkan dana sebesar Rp50.000–Rp100.000 per orang, ya!

     

  7. Bellamie Boulangerie

    Ingin bersantap di salah satu restoran di Bandung yang pernah viral pada masanya? Coba kunjungi Bellamie Boulangerie yang terletak di Jalan Cihapit no. 35, yuk!

     

    Restoran ini menyajikan beragam pilihan, seperti steak, hamburger, martabak telur dengan daging sapi, dan sebagainya. Fyi, kocek yang harus kamu rogoh untuk bersantap di sini berada di angka Rp50.000–Rp100.000 per orang.

     

  8. Dakken Restaurant

    Rekomendasi tempat makan di Bandung terakhir yang dapat Telkomsel berikan adalah Dakken Restaurant. Tempat makan bergaya vintage itu mempunyai dua cabang yang berada di Jalan Riau dan Jalan dr. Setiabudhi.

     

    Dakken Restaurant cocok dijadikan tempat kumpul keluarga atau reuni masa sekolah karena desainnya yang cantik dan banyaknya variasi menu yang ditawarkan, seperti seafood, chicken steak, ayam pop, nasi liwet, dan lainnya.

     

    Berdasarkan informasi yang diperoleh, apabila kamu tertarik untuk menyantap hidangan yang disajikan di Dakken Restaurant, kamu wajib menyediakan amunisi setidaknya Rp50.000–Rp100.000 per orang. 

     

Baca Juga: Kegiatan Seru Buat Healing di GBK!

 

Itu dia rekomendasi tempat makan di Bandung yang dapat kamu jadikan referensi. Sebelum berangkat untuk menghilangkan penat, supaya agenda jalan-jalanmu lancar jaya, jangan lupa aktifkan Paket Combo SAKTI dari Telkomsel, ya!

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim