Perjalanan TheNextDev Telkomsel Mendukung Perkembangan Startup Indonesia | Telkomsel
BAGIKAN

Perjalanan TheNextDev Telkomsel Mendukung Perkembangan Startup Indonesia

Article
Perjalanan TheNextDev Telkomsel Mendukung Perkembangan Startup Indonesia

Nggak terasa yah tujuh tahun sudah Telkomsel menyelenggarakan event tahunan The NextDev. Selama itu pula, The NextDev telah banyak mendukung startup dan talenta digital di Indonesia mengembangkan solusi digital terkini seraya mengakselerasi perekonomian digital bangsa.

 

Kehadiran talenta digital itu sangat penting, lho. Sebab, menurut Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G. Plate, talenta digital menjadi salah satu penggerak utama proses transformasi digital di berbagai sektor secara menyeluruh dan berkelanjutan. Karenanya, pemerintah pun menargetkan untuk melahirkan 600 ribu talenta digital tiap tahunnya, dimulai dari tahun 2020.

 

Untuk mendorong pertumbuhan talenta digital di Indonesia, digelarlah agenda tahunan The NextDev. Lalu apa saja sih pencapaian yang telah diraih dengan adanya The NextDev ini? Simak perjalanannya melalui artikel di bawah ini!

 

Home of Thousand Startups

 

Selama tujuh tahun digelar, The NextDev ini sudah menjadi rumah bagi ribuan startup, lho. Dari pertama digelar pada 2015 sampai 2022 ini, The NextDev telah diserbu hingga 6.945 startup yang terdaftar, dengan rincian:

  • 117 startup yang mendaftar pada 2015
  • 416 startup yang mendaftar pada 2016
  • 797 startup yang mendaftar pada 2017
  • 540 startup yang mendaftar pada 2018
  • 515 startup yang mendaftar pada 2019
  • 281 startup yang mendaftar pada 2020
  • 379 startup yang mendaftar pada 2021-2022

 

Banyak banget, kan? Semua startup tersebut berasal dari puluhan kota yang tersebar di Indonesia dengan. Nah, sebelum pandemi COVID-19 menyerang, kegiatan ini diadakan secara offline dengan menyambangi kota-kota terpilih. Namun, karena kondisi pandemi Covid-19 yang nggak memungkinkan untuk diadakan secara offline, agenda The NextDev mau nggak mau harus digelar secara online.

 

Meski diadakan secara online, hal tersebut rupanya tidak menyurutkan semangat startup lokal untuk berpartisipasi di The NextDev. Hal ini terbukti dari ratusan startup yang mendaftar sepanjang periode pandemi Covid-19, yakni dari rentang tahun 2020 sampai 2022.

 

Baca Juga: Telkomsel Umumkan 12 Startup Terbaik The NextDev Talent Scouting 2021, Dukung Pencipta Perubahan Untuk Melesat Dengan Digital

 

Dan setiap tahunnya, The NextDev selalu memiliki tema tersendiri. Untuk lebih jelasnya, kamu bisa cek infografisnya di bawah ini!

 

Perjalanan TheNextDev Telkomsel Mendukung Perkembangan Startup Indonesia

 

Tentu saja, para startup yang mendaftar ini akan melalui proses penjurian yang ketat. Dari awal penyelenggaraan, total ada 244 juri dari berbagai pakar di bidangnya yang dikerahkan untuk menilai apakah para startup yang berpartisipasi layak mengikuti tahap selanjutnya.

 

Bukan Sekadar Ajang Pencarian Talenta Digital Terbaik

 

The NextDev sendiri bukan sekadar ajang untuk unjuk gigi siapa startup terbaik di Indonesia. Di ajang ini, para peserta yang terpilih akan mendapatkan proses inkubasi melalui program Academy. Tujuannya tentu saja untuk lebih mematangkan konsep dan ide liar dari para peserta.

 

Sepanjang penyelenggaraannya, The NextDev telah memberikan inkubasi ke sebanyak 131 startup, lho. Mereka juga mengikuti puluhan seminar dan webinar, dengan arahan dari mentor berkualitas di bidangnya. Nggak tanggung-tanggung, Telkomsel mengerahkan total 197 expert untuk bisa mendidik para startup agar lebih terkonsep dan siap. Untuk lebih jelasnya kamu bisa simak infografisnya di bawah ini.

 

Perjalanan TheNextDev Telkomsel Mendukung Perkembangan Startup Indonesia

 

The NextDev terus fokus membantu startup di Indonesia untuk memastikan keberlanjutan bisnisnya. Startup alumni The NextDev memiliki kesempatan untuk mengembangkan bisnis dan berkolaborasi lebih lanjut dengan Telkomsel serta mengikuti kegiatan internasional yang difasilitasi Telkomsel.

 

Baca Juga: Telkomsel Gelar Ajang Konferensi The NextDev Summit 2022

 

The NextDev yang dirancang untuk membantu startup di tahap early stage tentu masih membutuhkan napas dan perjalanan yang panjang. Banyak startup yang telah berhasil melewati fase customer development dan problem-solution fit ternyata masih harus terus berjuang agar bisa melalui fase tersebut. Sampai saat ini startup yang terpilih untuk mengikuti program lanjutan memang belum cukup banyak. Ada 4 startup yang melanjutkan ke program Tinc, 6 startup yang berkesempatan berkolaborasi dengan Telkomsel, dan 10 startup yang mendapatkan international exposure. Keren!

 

Di samping itu, ada juga beberapa program, seperti Talent Scouting, Summit, dan Hub. Nah, baru pada tahun 2021 kemarin, The NextDev baru saja menggelar program Digital Talent Academy, yakni sebuah inisiatif aktivitas Corporate Social Responsibility (CSR) yang ditujukan untuk membantu talenta anak negeri dalam mengembangkan kapabilitasnya dan merintis karir di industri teknologi digital.

 

Gimana? Menarik banget kan The NextDev ini? Melalui The NextDev Telkomsel membuka semua peluang dan mendukung pengembangan generasi muda pengguna teknologi digital yang kreatif, cakap digital, dan bermental wirausaha demi mendorong kemajuan digital bangsa Indonesia.