Paket Data Orbit Telkomsel Buat YouTuber Biar Ngonten Makin Lancar | Telkomsel

Paket Data Orbit Telkomsel Buat YouTuber Biar Ngonten Makin Lancar

Article

Seorang YouTuber tentu membutuhkan jaringan internet stabil dan kencang. Untuk kamu yang berprofesi sebagai YouTuber, kini kamu bisa menggunakan paket data dan modem Orbit Telkomsel untuk menjaga kualitas jaringan agar proses membuat konten lebih lancar.

 

Paket data dari Telkomsel ini bisa membantu kamu saat membuat konten agar lebih cepat dan nyaman. Cocok juga untuk kamu yang suka vlogging sambil live streaming.

 

Apa Itu Paket Data Orbit Telkomsel?

Telkomsel Orbit Turbo merupakan sebuah modem yang sudah mendukung kecepatan 5G. Selain itu juga sudah menyediakan berbagai pilihan paket data 5G yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan.

 

Model tersebut sudah mendukung multi pengguna dengan tingkat kecepatan up to 150 Mbps. Sangat cocok dan mumpuni bagi para YouTuber yang selalu membutuhkan kecepatan tinggi dalam melakukan aktivitas pembuatan atau upload konten.

 

Baca Juga: Resep Bikin Konten Kece dari YouTuber Hits Lokal

 

Berbagai Pilihan Paket Data Orbit dari Telkomsel

Paket khusus Orbit Telkomsel 5G ini tersedia dalam beberapa pilihan. Berikut kami paparkan semua pilihan paketnya, lalu di akhir nanti kami akan merekomendasikan pilihan yang cocok untuk para YouTuber.

 

  • Pilihan Paket Internet 10 GB dengan masa aktif 7 hari.

  • Paket data 20 GB untuk masa aktif 30 hari.

  • Paket 50 GB untuk masa aktif 30 hari.

  • Internet 100 GB dengan masa aktif hingga 30 hari.

 

Pilihan paket data yang paling besar, yaitu 100 GB per 30 hari sangat cocok untuk kamu yang menjadi YouTuber. Kenapa? Sebab memproduksi dan upload video di Youtube tentu memerlukan data yang besar.

 

Semakin besar size video yang kamu upload, maka akan semakin besar pula kebutuhan paket data kamu. Terlebih jika satu kali upload bisa mencapai puluhan GB. Maka dari itu, pilihlah paket dengan data yang paling tinggi karena lebih ideal.

 

 

Kenapa YouTuber Harus Pakai Orbit Telkomsel?

Ada beberapa alasan kenapa paket data ini sangat cocok dan juga ideal untuk para YouTuber. Berikut sudah kami rangkum apa saja alasan-alasannya.

 

  1. Kecepatan Internet Ngebut Super Cepat

    Kecepatan internet 5G, terutama ketika didukung oleh sebuah modem yang bagus, bisa up to 150 Mbps. Dengan kecepatan tersebut, kamu bisa upload konten dengan lebih cepat. Terlebih konten video untuk Youtube bisa mencapai puluhan GB.

     

    Kecepatan minimum yang ideal untuk upload video ke internet yaitu sekitar 4,5 Mbps hingga 9 Mbps. Ukuran minimum tersebut sudah cukup bagus meskipun prosesnya tergolong lama.

     

    Namun dengan kecepatan ratusan Mbps, prosesnya bisa menjadi lebih cepat sehingga konten kamu bisa segera tayang.

     

  2. Bisa Upload Konten dari Mana Saja

    Kini kamu bisa upload konten di mana saja dan kapan saja. Karena selain dengan modem, kamu juga bisa upload konten melalui smartphone yang sudah support dengan jaringan 5G.

     

    Paket data ini cocok sekali untuk kamu yang suka bikin konten di luar rumah, seperti vlogging. Setelah itu kamu bisa langsung upload video di mana saja sehingga konten kamu bisa langsung tayang di kanal YouTube milikmu.

     

    Harga modem orbit Telkomsel juga cukup terjangkau untuk kamu yang ingin mengoptimalkan kecepatan jaringan. Lalu optimalkan dengan memilih paket yang sesuai dengan kebutuhan kamu.

     

  3. Bisa Live Streaming Lancar Tanpa Lag

    Kecepatan 5G sangat ideal untuk yang suka live streaming. Selain live streaming untuk vlog, kamu juga bisa memanfaatkannya untuk streaming game online yang saat ini menjadi salah satu konten yang populer di Youtube.

     

    Perlu kamu ketahui, saat ini layanan streaming di YouTube dengan framerate 60 fps, memerlukan bitrate yang tergolong besar. Ukuran bitrate juga tergantung dari resolusi yang kamu gunakan.

     

    Standar resolusi yang nyaman dilihat dan juga bagus yaitu FHD 1080p. Meski begitu, ada juga yang masih menggunakan 720p. Hanya saja, ukuran di bawah 1080p dirasa kurang maksimal.

     

    Untuk ukuran minimum 1080p, setidaknya angka bitrate minimal yang kamu gunakan harus sekitar 4500 kbps hingga 9000 kbps.

     

    Untuk yang menggunakan resolusi di atasnya, maka kamu harus memiliki jaringan dengan bitrate yang lebih tinggi lagi. Nah, jaringan 5G saat ini sudah mumpuni untuk ukuran bitrate minimum untuk 1080p dan di atasnya.

     

  4. Beli Satu Paket Bisa Buat Ramai-Ramai Bareng Tim

    Pilih satu paket Telkomsel Orbit dan nikmati layanan Wifi untuk digunakan beramai-ramai bersama teman atau tim. Contohnya seperti mabar (main bareng) game online sambil live streaming tanpa lag.

     

    Untuk membuatnya terkoneksi pada beberapa perangkat sekaligus, kamu bisa menggunakan modem Telkomsel Orbit. Semua paket data Telkomsel Orbit bisa digunakan bersama-sama untuk live streaming bareng bersama tim kamu. Meskipun terbagi-bagi, namun kecepatannya tetap stabil karena koneksinya bagus.

     

Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, gunakan modem dan paket data Orbit Telkomsel yang sudah support dengan jaringan 5G!  Dengan paket tersebut, membuat dan upload konten YouTube kamu menjadi lebih mudah, cepat, dan bisa dilakukan di mana saja.

Berbagai pilihan paket data

scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim