Hasil Piala Dunia 2022 Qatar Hari Ke-2! | Telkomsel

Hasil Piala Dunia 2022 Qatar Hari Ke-2!

Article

Setelah di hari pembukaan Piala Dunia 2022 kemarin Ekuador mengalahkan Qatar sebagai tuan rumah, kali ini ada dua tim yang juga harus merasakan kekalahan pada laga perdananya. Mau tahu tim apa saja yang menang dan bagaimana keseruannya? Yuk, cek hasil pertandingan hari kedua Piala Dunia 2022 di bawah ini!

 

Hasil Pertandingan Hari Kedua Piala Dunia 2022


Di hari kedua Piala Dunia 2022 yaitu Senin, 21 November 2022, ada dua pertandingan yang telah selesai dilaksanakan, nih, antara Inggris dengan Iran dan Senegal dengan Belanda. Cek hasil pertandingannya berikut ini, yuk!

 

  1. Inggris vs Iran (Grup B) - (Pukul 20.00 WIB)


    Tim Inggris berhasil memenangkan laga perdananya melawan Iran dengan skor 6-2 di Stadion Internasional Khalifa, Doha. Kemenangan dengan selisih 4 gol ini membuat tim Inggris auto dapat 3 poin di klasemen sementara dan memimpin klasemen Grup B saat ini, lho!

    Jalannya pertandingan sangat seru dengan babak pertama pertandingan Inggris vs Iran ini didominasi oleh tim Inggris dengan tiga gol yang dicetak Jude Bellingham (35'), Bukayo Saka (43'), serta Raheem Sterling (45+1').

    Di babak kedua, keunggulan tim yang pernah jadi juara di Piala Dunia 1966 ini bertambah dari gol Bukayo Saka (62'), Marcus Rashford (71'), dan Jack Grealish (89').

    Sedangkan, usaha dari tim Iran yang mampu mencetak dua gol balasan melalui Mehdi Taremi (65' dan 90+13'-pen) belum bisa membawa kemenangan bagi mereka.

    Inilah jadwal pertandingan selanjutnya dari tim Inggris dan tim Iran:

    Pertandingan tim Inggris selanjutnya:      
    Sabtu, 26 November 2022 
    02.00 WIB - Inggris vs Amerika Serikat
    Di Al Bayt Stadium
     

    Pertandingan tim Iran selanjutnya:           
    Jumat, 25 November 2022 
    17.00 WIB - Wales vs Iran
    Di Al Rayyan Stadium

 

  1. Senegal vs Belanda (Grup A) - (Pukul 23.00 WIB)
     

    Laga kedua yaitu antara tim Senegal dan Belanda di Stadion Al Thumama, Doha. Hasil pertandingan Senegal vs Belanda ini berakhir dengan 0-2 dan berlangsung cukup menarik.

    Pada babak pertama, skor kedua tim ini imbang tanpa gol walaupun banyak peluang yang tercipta. Kemudian, tim Belanda memenangkan laga di menit-menit terakhir melalui gol oleh Cody Gakpo (84') dan Davy Klaassen (90+9').

    Melalui kemenangan ini, tim Belanda memimpin klasemen sementara Grup A dengan 3 poin dan berada di atas tim Ekuador yang juga menang di hari sebelumnya. Sementara itu, Senegal berada di posisi ketiga, tepat di atas tim Qatar.

    Inilah jadwal pertandingan tim Senegal dan tim Belanda berikutnya:

    Pertandingan tim Senegal berikutnya:      
    Jumat, 25 November 2022 
    20.00 WIB - Qatar vs Senegal
    Di Al Thumama Stadium

    Pertandingan tim Belanda berikutnya:     
    Jumat, 25 November 2022 
    23.00 WIB - Belanda vs Ekuador
    Di Khalifa International Stadium 

 

Baca Juga: Beberapa Stadion Ini Akan Jadi Saksi Piala Dunia 2022


Nah, cari tahu klasemen sementara grup A dan grup B setelah pertandingan-pertandingan tersebut, yuk! Cek klasemen berikut ini, ya!

 

Klasemen Sementara Grup A dan Grup B Piala Dunia 2022


Inilah klasemen sementara Grup A dan Grup B Piala Dunia 2022 Qatar setelah diadakannya pertandingan hari kedua:

 

Klasemen Grup A

  1. Belanda dengan total poin 3, selisih gol 2

  2. Ekuador dengan total poin 3, selisih gol 2

  3. Senegal dengan total poin 0, selisih gol -2

  4. Qatar dengan total poin 0, selisih gol -2
     

Klasemen Grup B

  1. Inggris dengan total poin 3, selisih gol 4

  2. Amerika Serikat dengan total poin 0, selisih gol 0

  3. Wales dengan total poin 0, selisih gol 0

  4. Iran dengan total poin 0, selisih gol -4

 

Nah, Belanda memimpin klasemen grup A bersama Ekuador, sedangkan klasemen grup B dipimpin oleh tim Inggris saat ini. Kira-kira, gimana ya perubahan klasemen nantinya? Pastinya seru, deh!

 

Memangnya, ada pertandingan apa saja ya di hari ketiga Piala Dunia 2022 Qatar? Cek di bawah ini, yuk!

 

Jadwal Hari Ketiga Piala Dunia 2022 Qatar


Inilah jadwal hari ketiga Piala Dunia 2022:

 

Selasa, 22 November 2022 

  1. 02.00 WIB - Amerika Serikat vs Wales 

  2. 17.00 WIB - Argentina vs Arab Saudi 

  3. 20.00 WIB - Denmark vs Tunisia

  4. 23.00 WIB - Meksiko vs Polandia


Itu dia jadwal untuk hari ketiga FIFA World Cup 2022 Qatar! Wah, penasaran sama pertandingan selanjutnya, kan? Tonton terus keseruan Piala Dunia 2022 Qatar dengan berlangganan paket Vidio dari Telkomsel serta gunakan kuota nonton Telkomsel bernama OMG! Nonton! Yuk, tonton pertandingan tim-tim lainnya di Piala Dunia Qatar 2022 secara live stream!


Baca Juga: Sambut Piala Dunia 2022, Ini Jadwal Fase Grup!

Hanya untuk kamu!

Kami tidak dapat menemukan paket untuk lokasi yang dipilih. Silakan pilih lokasi lain.
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim