10 Film Komedi Indonesia di Netflix, Dijamin Kocak! | Telkomsel

10 Film Komedi Indonesia di Netflix, Dijamin Kocak!

Article

Ingin menghibur diri dengan menonton film yang lucu di Netflix? Mungkin ini saatnya kamu untuk menonton film komedi Indonesia yang tersedia di Netflix.

 

Yup! Nggak hanya film thriller dan romance, Netflix juga memiliki sederet film komedi yang sayang jika kamu lewatkan. Agar kamu nggak bingung mencari, yuk simak 10 film komedi Indonesia di Netflix rekomendasi Telkomsel ini:

 

  1. My Stupid Boss (2016) 

  2. Susah Sinyal (2017) 

  3. Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! (2016) 

  4. Cek Toko Sebelah (2016) 

  5. Ngeri-Ngeri Sedap (2022)

  6. Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan (2019)

  7. Milly & Mamet: Ini Bukan Cinta & Rangga (2020) 

  8. Guru-Guru Gokil (2020)

  9. Kapan Kawin? (2015)

  10. The Big 4 (2022)

 

Kamu belum berlangganan Netflix? Ini saatnya kamu berlangganan karena Telkomsel punya program Siaga RAFI (Ramadhan dan Idul Fitri) untuk paket streaming, termasuk Netflix lho!

 

Kamu bisa dapatkan paket 3 bulan berlangganan Netflix dengan harga lebih terjangkau selama masa promosi ini. Yuk kepoin paketnya di sini! Sst…nggak hanya Netflix lho, masih ada platform streaming lainnya.

 

Mudah bukan caranya berlangganan Netflix menggunakan Telkomsel? Jika sudah maka sekarang saatnya kamu memilih film komedi Indonesia di Netflix untuk kamu masukkan daftar nonton. 

 

Baca Juga: 10 Film Indonesia Terbaik di Netflix Lintas Genre

 

My Stupid Boss (2016)

Film komedi satir ini menceritakan tentang Diana, karyawan yang terjebak dengan bos yang menyebalkan. Biasa memerankan karakter serius, tingkah absurd Reza Rahadian sebagai Bossman sukses membuat penonton ngakak.

 

Susah Sinyal (2017)

Kisah tentang persahabatan dan dilema modern di era digital jadi fokus cerita film komedi Indonesia ini. Selain menghibur, penonton juga dimanjakan dengan setting yang indah di pulau Sumba.  

 

Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! (2016) 

Siapa tidak kenal dengan grup Warkop DKI? Tidak ada salahnya kamu melepas penat dengan menonton film remakenya. Abimana Aryasatya, Vino G. Bastian dan Tora Sudiro begitu kompak memerankan sosok Dono, Kasino, Indro.

 

Cocok untuk kamu yang ingin mengenang humor khas Warkop DKI namun dengan gaya komedi kekinian. Warkop DKI Reborn sendiri terdiri dari 3 judul yang dirilis pada tahun 2016, 2017 dan 2019.

 

Cek Toko Sebelah (2016) 

Film komedi Indonesia garapan Ernest Prakasa ini menceritakan tentang lika-liku keluarga Tionghoa yang memiliki toko kelontong. Tak hanya mengundang tawa, Cek Toko Sebelah juga akan membuat hatimu terasa hangat.

 

Ngeri-Ngeri Sedap (2022) 

Film komedi Indonesia ini mengangkat tema kekeluargaan, tradisi, dan budaya Batak dengan cara yang lucu dan mengharukan. Menceritakan tentang suami istri yang kesepian di masa tua karena anak-anaknya di rantau. 

 

Mereka pun pura-pura bertengkar hebat agar anak-anaknya mau pulang. Ternyata anak-anak mereka memiliki alasannya kenapa enggan pulang menjenguk. Tidak hanya membuat tertawa tapi juga membawa pesan moral nan mengharukan.

 

Baca Juga: Sinopsis & Review 10 Film Netflix Rating Tertinggi

Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan (2019)

Komedi romantis yang ada di Netflix ini menceritakan wanita yang melawan standar kecantikan dan menemukan kebahagiaannya sendiri. Lucu dan inspiratif, dengan akting yang memukau dari Jessica Mila.  

 

Milly & Mamet: Ini Bukan Cinta & Rangga (2020) 

Film komedi Indonesia di Netflix ini merupakan spin-off dari film "Ada Apa Dengan Cinta?". Mengisahkan Milly dan Mamet yang sudah menikah. Cocok untuk kamu yang ingin bernostalgia dan kangen dengan tingkah absurd Milly & Mamet di AADC.

 

Guru-Guru Gokil (2020)

Film komedi Indonesia ini mengisahkan sekelompok guru yang berusaha menyelamatkan sekolah mereka dari penutupan. Lucu dan inspiratif, dengan akting yang kocak dari Gading Marten, Dian Sastrowardoyo, dan Faradina Mufti. 

 

Kapan Kawin? (2015) 

Pertanyaan ini menjadi fokus cerita seorang wanita karir yang dituntut untuk menikah. Lucu dan relatable, dengan akting apik dari Adinia Wirasti dan Reza Rahadian dalam menghadapi tekanan sosial untuk menikah.

 

The Big 4 (2022) 

Jika kamu ingin nonton film komedi Indonesia di Netflix yang berbeda maka bisa memilih "The Big 4". Mengisahkan 4 pembunuh bayaran yang harus bersatu kembali untuk menyelesaikan misi terakhir.

 

Ada banyak adegan laga yang keras dan penuh darah namun unsur komedinya dijamin bikin ngakak. Siapa sangka Putri Marino bisa tampil kocak ditemani Kristo Immanuel. Jangan lewatkan aksi seru Abimana Aryasatya dan Lutesha di sini ya!

 

Baca Juga: 5 Cara Bayar Netflix, Gak Repot Sama Sekali!

 

Demikian 10 film komedi Indonesia di Netflix yang bisa kamu tonton di saat ingin tertawa melepas penat. Jangan lupa buruan untuk berlangganan Netflix ya! Apalagi kamu bisa menggunakan pulsa Telkomsel untuk membayarnya.

 

Agar nggak boncos, lengkapi dengan aktivasi paket OMG! Nonton untuk nonton Netflix. Kuotanya besar untuk nonton di platform streaming apapun mulai dari 20GB di jaringan terkuat Telkomsel.

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim